Megawati Sukarnoputri

November 10, 2008 by pemiluindonesia.com 

Nama: Megawati
Nama Lengkap: Dyah Permata Megawati Setyawati Sukarnoputri
Tempat/Tgl. Lahir: Yogyakarta, 23 Januari 1947
Agama: Islam

Karir:

* Anggota DPR/MPR RI (1987-1992)
* Anggota DPR/MPR RI (1999)
* Wakil Presiden RI (1999- 2001)
* Presiden RI (2001 - 2004)

Pendidikan:

* SD s/d SMA Perguruan Cikini
* Fakultas Pertanian, Universitas Padjadjaran (1965-1967)
* Fakultas Psikologi Universitas Indonesia (1970-1972)

Organisasi:

* Ketua PDI Cabang Jakarta Pusat (1987-1992)
* Ketua Umum DPP PDI (1993 - 1998)
* Ketua Umum DPP PDI Perjuangan (1998-2003)

Berbagi Informasi Pemilu 2009:
  • Digg
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Google
  • E-mail this story to a friend!
  • LinkedIn
  • Live
  • Print this article!
  • StumbleUpon
  • Technorati
  • YahooMyWeb

Berita Terkait

Komentar

207 Responses to “Megawati Sukarnoputri”

  1. yoyon on February 18th, 2009 3:36 pm

    Aduh…. buat ibu jangan terlalu melecehkan calon lawan dong… bu Mega seorang ibu yang bijak dan dilihat seluruh masyarakat. Bersikaplah sebagai seorang ibu negarawan. Kedepan jangan menjatuhkan lawan ya Bu. Maju terus…

  2. Hadi Ook on February 22nd, 2009 10:38 pm

    Kita telah dibodohi dan dibohongi, dengan mengatakan bahwa Megawati tidak berbuat apa-apa sewaktu menjadi Presiden.. Sebenarnya MEGAWATI belum pernah jadi Presiden, beliau hanya meneruskan tugas Presiden Gusdur dengan waktu yang sangat pendek. Kini Waktunya kita harus melihat kiprahnya di dunia untuk Bangsa dan Negaranya dengan memilihnya benar-benar menjadi PRESIDEN RI 2009, yang lain baru kita pikirkan setelah selesai masa Tugas MEGAWATI.

  3. Sato Ichi on February 24th, 2009 3:16 pm

    Memang bener belum bisa berbuat apa-apa. mana buktinya.
    Isane mung ngelek2 wong liyo, gimana ya kalau jadi presiden.
    mungkin kabeh bangsane dewe dielek-elek terus, rumongso deweke wae sing bener dewe.merdeka

  4. ronggo on February 25th, 2009 3:04 pm

    Apabila Pada Pemilu 2004 Megawati seorang pria, kemungkinan besar dia akan menjadi presiden terpilih. Biar bagaimanapun juga pada saat pemerintahannya, pemilihan Presiden dipilih langsung oleh Rakyat yg menjadi cikal bakal Demokrasi di Indonesia yang belum tentu secara rela akan dilakukan oleh para incumbent lainnya.

  5. Rizal "BARA" Thamrin on March 1st, 2009 11:41 pm

    Banyak kalangan berpendapat bahwa seorang Megawati Soekarnoputri tidaklah bisa memimpin sebuah negara yang memiliki kebinekaan adat,suku,budaya dan agama karena dianggap banyak diam namun sesungguhnya tanpa kita sadari bahwa beliau adalah seorang yang pintar, cerdas, nasionalis, wanita pejuang di abad 21, peduli terhadap segala krisis yang melanda negara ini. Untuk itu berilah satu kesempatan kepada beliau untuk memimpin negara ini dengan mandat yang utuh pada tahun 2009 ini. Megawati adalah seorang manusia biasa yang tentunya memiliki kekurangan dan kelebihan. Majulah wanita Indonesia dan Jayalah negaraku Indonesia……….

  6. Satochid Sosrodiredjo on March 3rd, 2009 9:52 am

    Rzal ngono yo ngono ning ojo ngono tho, bener aja?

  7. hery on March 18th, 2009 12:19 pm

    Ibu Mega Yth : Kontrak politik PDI-P sangat tidak logis dan tdk masuk akal karena harus menguasai parlemen dulu baru bisa di jalankan kontraknya, kalau PDI P mau berbuat kenapa harus menguasai parlemen itu tandanya hanya cari menang saat pemilu saja, Skrng rakyat tidak mudah dibohongi dengan janji-janji politik seperti itu…..dulu pddk gratis dan kesehatan gratis karena sudah basi diganti yang lain.

  8. wira on March 18th, 2009 2:58 pm

    3 tahun jadi presiden gak buat apa2…sekarang mau minta 5 tahun? trus kita 5 tahun nunggu?? enak di elo dong….gw nanya simpel aja deh,waktu jadi presiden apa ada koruptor yg di adili?? malah antek2 elo ikut2an korup

  9. edo on March 18th, 2009 5:14 pm

    pemilu harus berjalan jujur,kalo pdip meang tolong liat semua orang yg dijalanan,meeka butuh tempat tinggal

  10. Iskandar Ishaq on March 20th, 2009 3:33 pm

    Sebaiknya Ibu Megawati tidak perlu mencalonkan diri lagi jadi Capres, sebab akan lebih mulia sebagai Ibu negarawati yang dapat memberikan saran konstruktif dan lebih jauh lagi berbuat sesuatu untuk kepentingan rakyat, walaupun tidak harus selalu memegang kekuasaan eksekutif sebagai Presiden.

  11. makmur jaya negeriku on March 21st, 2009 2:07 pm

    Seorang yang pantas menjadi presiden adalah orang yang harus dapat berpikir luas, bisa menggandeng lawan menjadi kawan. menurut saya harus nya Bu Mega bisa menunjukan pada publik kalo beliau adalah orang yang berpikiran luas bisa bersatu dengan Pak Sby walaupun sebelum ada berselisi paham.
    Bagaimana seorang presiden dapat memimpin negara menjadi lebih baik kalo setiap orang yang berbeda pendapat tidak dapat dijadikan kawan, pasti akan ada keributan karena beda pendapat yang tidak dapat disatukan.

  12. harisxyz on March 21st, 2009 7:58 pm

    PDIP adalah partai besar, dan benar-2 merupakan ‘potret’ rakyat Indonesia yg sesungguhnya. Artinya PDIP adalah representasi rakyat Indonesia. Sedangkan Ibu Megawati, adalah putri Bung Karno. Siapapun adanya Ibu Megawati, rakyat bisa menilai kualitas Ibu Mega. Menurut saya (mohon maaf) Ibu Mega bukan tipe negarawati yang mumpuni, lebih cocok sebagai vote-getter, penjaring suara utk kalangan yg masih ’suka’ pada Bung Karno. BIla Bu Megawati dicalonkan menjadi Presiden, menurut saya sudah pasti kalah, dan PDIP akan rugi, kehilangan kesempatan utk menjadi eksekutif nomor satu. Bu Mega bersifat dispromotif utk dirinya sendiri. Artinya beliau ‘tidak dapat’ mengangkat harkat dan martabatnya sendiri, melainkan justru ‘menurunkan’ martabatnya sendiri, dan ‘menelanjangi’ dirinya sendiri. Hal ini terlihat dari berbagai ‘penampilan’ beliau di depan publik yang selalu berkata ‘kasar/rendah/menjelek-jelekkan’. Seandainya Bu Mega lebih pandai membawa diri lebih pandai berkata dan lebih intelek, tentu akan bersifat promoti. Tapi sudah terlanjur, jadi sebaiknya Bu Mega menjadi penasihat PDIP saja, itu lebih elegant, tidak usah langsung ‘berbicara’ di depan publik. Salam LUBER !

  13. Subroto on March 24th, 2009 4:22 pm

    Untuk Menjadi seorang negarawan haruslah berjiwa besar, kalau dulu ibu penah dikalahkan oleh SBY bisa jadi pemilu kali akan terulang kembali…dengan sifat ibu yang enggan berjumpa dengan SBY menjadikan ibu sebagai pecundang di mata rakyat indonesia sekarang ini……bagaimana indonesia bisa maju kalau elite politiknya ngak bisa akur….untuk acara 17 belasan saja ibu ngak mau hadir ke istana guna memperingati hari kemerdekaan RI…… :-( menyedihkan sekali

  14. Ranshev (petani) on March 25th, 2009 1:53 pm

    janji sembako murah……, kasihan kami para petani bu, tentu hasil kami akan dibeli dengan harga murah…. sementara harga barang2 lainnya tetap selangit, mending janji2 yg lain aja deh

  15. Piss Indonesia on March 31st, 2009 2:23 pm

    Buat bu mega, lebih baik menjadi Ibu Rumah Tangga aja, karena lebih besar pahalanya, dengan mengurus anak dan suami, karena tanggung jawab sebagai seorang kepala negara lebih berat dibanding jadi Ibu Rumah Tangga

    Wassalam

  16. ipank on April 3rd, 2009 2:09 am

    apapun kata mereka jangan pernah mundur,seharusnya mereka yang bicaralah yang berpikir,kalau tidak main curang sudah pasi mega akan jadi presiden terpilih,hanya karna kemunapikanlah yang mengharamkan bu mega menjadi presiden,kalau ita mau berjiwa besar kita harus mau menerima bu mega menjadi presiden,hidup bu megawati…,kami akan slalu mendukung ibu megawati untuk terus maju,biarkan mereka semua berhianat tapi ibu tetap dihati kami…

  17. indonesian sasak on April 3rd, 2009 11:03 am

    kalah menang biasa
    berbeda pendapat biasa
    salah biasa
    saling menjatuhkan biasa dalam berpolitik
    tetapi sabagi seorang yg akan menjadi orang nomor satu negara harus mempunyai satu sifat yg tidak boleh tidak ada yaitu profesional.harap ibu mega faham maksud saya.
    slm komitmen!!

  18. vaz on April 5th, 2009 8:28 am

    Hallo..bu mega,
    Berikan kesempatan ini pada orang lain yg mampu memgurus masalah indonesia baik dari dalam maupun luar negeri pada era modern seperti masa sekarang.

    mengapa dulu bu Mega menjabat sebagai kepala negara tapi toh…masalah Aceh berlarut-larut sampai akhirnya banyak korban jiwa…itulah salah satu contohnya bu mega lebih baik menjadi bu rumah tangga karena besar pahalanya.

    lebih baik jadi orang kecil yg terpandang dari pada jadi kepala negara yg terhina.

    Apakah sudah tidak ada lagi calon pemimpin di PDIP yg pantas untuk meminpin negara indonesia???

    istirahat saja ya bu Mega…berikan dukunganmu 100% pada anak muda PDIP harapan bangsa untuk bisa mampu meminpin bangsa Indonesia.
    maksud saya jadi penasehat yg tulen…

    Terima kasih banyak!!!

  19. rakino on April 7th, 2009 4:50 pm

    PDIP = Megawati
    PDIP pernah berjaya pada pemilu 99 dengan suara lebih 33 1/3 %, berarti menang.
    Pemenang seharusnya berhak menjadi presiden, namun apa lacur dijegal sama gerombolan astina. Megawati mau menjadi wapres semata-mata karena miris terhadap pendukungnya yang marah. Beliau walaupun sempat menjadi presiden selengsernya Gus Dur, tetapi tidak bisa berbuat banyak - ingat ia dikerubuti oleh gerombolan penjegalnya. Dalam pilpres langsung 2004 gerombolan astina kembali menjegal ramai2 dengan berbagai dalih : “presiden wanita, haram dll”
    Kalau ada yang pernah merasa menang terhadap Mega, dan nanti mendapat suara di pileg 33 1/3 %, baru itu namanya mengalahkan pdip

  20. hendra on April 9th, 2009 11:54 am

    kakek saya waktu tahun 1946 telah meminjamkan uang kepada pemerintah RI ,karena pada waktu itu negara sedang kesulitan uang!uang yang di pinjamkan kakek saya yaitu berupa obligasi yang nilainya sebesar “F100″.dari kesimpulan tersebut,bahwa kakek saya adalah pejuang bangsa !oleh karena itu saya selaku ahli waris dapat amanat dari (alm)kakek saya yang bernama artip!bahwa uang yang dipinjamkan oleh kakek saya,kepada negara, itu harus di kembalikan(karena hutang itu harus di bayar)!oleh sebab itu saya memohon pertolongan kepada yang bersangkutan!kesiapa saya harus mengambil hak kakek saya?

  21. Sysjayadiningrat on April 9th, 2009 11:13 pm

    saya adalah simpatisan PDIP dan penggemar Berat Bung Karno The fonding Father..
    tetapi saya kecewa dengan sifat Ibu Mega yang bertingkah seoerti layaknya anak2hanya bisa menjelekan lawan tanpa ngaca diri. ibu harusnya malu dengan bertindak seperti itu apalagi Ibu anak seorang Bapak Bangsa yang sangt tersohor di seluruh penjuru Dunia..
    ingat waktu ibu berkuasa 3 tahun bnyak aset negara yang dijual,gmna kalo 5 tahun???
    lalu UU tenga kerja Kontrak Hasil karya ibu yg sangat menyengsarakan para Buruh dan Pekerja..
    saya mohon ibu bertindaklah dewasa dan normatif dalam bertindak,malu Bu…kalo terus gitu mending jd ibu rmah tangga za,BEBAS ngegosip n’ NGERUMpii ma TETANGGA…….

  22. syahrul ramdani on April 9th, 2009 11:35 pm

    siapa pun pemimpin nya yg penting adil,,,,,,
    tdk merugikan orang banyak,,,,,,,,,,

  23. danial on April 10th, 2009 1:07 pm

    PDIP=Partai Dalam Isinya Preman

  24. sholihul amin on April 11th, 2009 4:03 pm

    Tanggungjawab sebagai pemimpin itu beraaaaaaattttt. di dunia maupun di akhirat. Tapi mengapa jadi rebutan …..? aku nggakt ahu. Tapi yang jelas keberhasilan seorang pemimpin itu adalah karena pemimpin itu arif lagi bijaksana dalam setiap tindakan, disamping itu juga karena dukungan semua masyarakat. Siapapun yang jadi presiden, mari kita dukung. baik itu presiden dari golongan kita atau bukan ! keterpurukan negara kita itu disebabkan kita tidak pernah mendukung setiap kebijakan yang dibuat oleh seorang pemimpin. dan karena kita menganggap yang membuat kebijakan itu bukan golongan atau partai kita. Seorang pemimpin sejelek apapun tidak akan menjerumuskan rakyatnya. Seorang maling sendiri tidak pernah mendidik anaknya untuk menjadi maling. Seganas harimau pun tidak pernah memangsa anaknya sendiri. Untuk itu mari kita dukung sipapun nanti yang menjadi presiden. nggak usah kita olok-olok, mari kita koreksi dan perbaiki diri kita sendiri insya Allah negara kita akan maju, makmur, dan damai.

  25. sholihul amin on April 11th, 2009 4:09 pm

    Sportif, Fair Play, Gak Usah Olok-oloak Rek Tampakkan bahwa kita adalah orang Indonesia Rek…! Orang Indonesia….Bukan Orang Barat !http://www.amitabah.blogspot.com

  26. Dark Angel on April 14th, 2009 9:01 am

    Buat Bu Mega….ada yang perlu ibu ketahui Bahwa… Negri indonesia ini Tidak akan pernah mau dipimpin seorang wanita…..memang anda pernah jadi presiden tapi itu hanya bentuk pelaksanaan UUD 45 (Konstitusi saja) karena anda hanya melanjutkan atau menggantikan pemerintahan GUSDUR secara Konstitusi…
    kalau mau jujur sih sebagian besar pemimpin indonesia tetap mengharapkan seorang Presiden adalah PRIA kenapa?

    Sebab tidak mungkin seorang yang memimpin Suatu Negara Tapi Dirumahnya sendiri dipimpin oleh orang lain (Suami anda) bisa bisa keputusan anda sebenarnya adalah keputusan suami anda…..

    anda boleh berbangga mempunyai predikat sebagai pemimpin besar tapi sebenarnya betapa lemahnya partai yang ibu pimpin karena anda sendiri masih dipimpin….betapa ringkihnya negara ini jika anda memimpin tapi anda Tunduk pada suami…

    Negara ini pasti akan jadi negara Perempuan yang Memanjakan Suami

  27. utami on April 14th, 2009 12:45 pm

    mending jadi ketua PKK ja bu,tanggung jawabnya tidak terlalu berat?

  28. Widyawan Hendra on April 14th, 2009 2:24 pm

    Ass Ibu Mega Yth. Bu saya buka simpatisan PDIP tapi saya memberikan saran kepada ibu karena ibu merupakan salah satu putri terbaik bangsa ini yang pantas dicintai dan dihormati. Ibu mencalonkan diri menjadi presiden adalah hak ibu dan itu sudah didukung oleh partai dan simpatisan, saya hanya mengkoreksi kesalahan2 ibu sbb :
    1. Ibu selalu membawa2 nama Pak Soekarno yang telah almarhum dalam setiap kampanye ibu. Sedangkan program yang ibu kerjakan berbanding terbalik 180 drjad dengan program Soekarno. Hati2 bu jangan sampai kualat sma bapak ibu sendiri. Soekarno orang hebat yang sudah cukup pengabdiannya dan tenang disana, jangan namanya dihancurkan oleh anaknya sendiri.
    2. Dalam kampanye ibu selalu meendeskriditkan pihak lain tanpa analisa yang matang yang akhirnya jadi bumerang ibu dan pDIP sendiri. Ingat tahun 2004 ibu habis2an menghina salah satu kontestan pilpres justru malah menang dengan mutlak. Sekarang ibu ulangi lagi dengan hal yang sama melalui program BLT yang ibu serang, tapi akhirnya lewat iklan ibu perbaiki malah mengawal BLT.Hal ini menunjukkan ibu seorang yang kurang tegas dan ada asumsi ibu hanya berambisi ke jabatan bukan pengabdian.
    3. Tidak adanya kaderisasi di PDIP baik dari keluarga Soekarno maupun internal partai PDIP, bila ibu selesai di PDIP nanti, bagaimana nasib PDIP?Sudah siapkah penerus ibu menggantikan ibu?
    Maaf bila kritikan saya terlalu pedas, tapi demi kebaikan ibu, PDIP, dan seluruh bangsa Indonesa.Wass.

  29. yuliwanto on April 20th, 2009 11:18 am

    Ibu…… sudah banyak komentar pedas yang di alamatkan ke ibu, sabar yah bu…..
    soalnya ibu sendiri yang cari sih…………moga - moga ibu mau belajar dari pak SBY

  30. my_devilbats on April 29th, 2009 3:45 pm

    Megawati tidak pantas jadi presiden . . . !!!!!

    Percuma aja dia gembar-gembor janji pada rakyat, saat ini rakyat sudah pada pinter, gak mungkin Megawati bisa membohongi rakyat lagi…!!!!
    Mending Megawati mengaku kalah aja . . . !!!! terus bertobat karena dia udah kebanyakan dosa . . . !!!!

  31. panji on April 29th, 2009 7:54 pm

    maju terus bu,,, saya akan selalu mendukung ibu,,
    yang penting jangan koalisi sama partai golkar,,
    karena dari simpatisan PDIP ga akan mau koalisi sama Golkar…

    pokoknya maju terus,,
    kalau bisa ambil Sri Sultan sebagai cawapres Ibu

  32. bunga_septia on April 30th, 2009 10:55 am

    Denmas Panji.Lha tidak mau koalisi sama Golkar kok ngambil kader Golkar ni gimana ?apa gak munafik tu simpatisan moncong putih?Ya tak beda sama pimpinannya , kanan kiri ok. Dulu menghujat golkar, sekarang berdampingan tangan, munafik semua tu.

  33. budi hartanto on May 1st, 2009 10:10 am

    saya orang PDIP, tapi saya tidak memandang partai dalam memilih pres and wapres. Menurut saya akan lebih elegant jika ibu mencari tokoh muda atau diluar pdip sebagai calon dari pdip. jangan memaksakan diri dong Bu, buat image yang bagus untuk mendulang suara 2014. Jangan suka menjelek-jelekkan orang lain karena hanya akan memperlihatkan kelemahan diri Ibu dimata bangsa Indonesia.

  34. ricky kustanto on May 13th, 2009 7:07 pm

    Bentuk oposisi konstruksi demokratis..Dukung NKRI

  35. just true on May 13th, 2009 10:32 pm

    “ tak ada gading yang tak retak ”
    tetapi memuji-muji diri sendiri adalah lebih baik dan lebih bermartabat, daripada mengeroyok orang lain dengan hujatan untuk menutup-nutupi dan menyembunyikan kebaikan orang, dan fitnah-fitnah dari yang keji sampai yang tidak senonoh untuk seorang ibu dan seorang mantan pemimpin bangsa.

    35 Prestasi Konkrit ( Nyata ) dan Sumbangsih
    Pemerintahan Presiden Megawati Selama Hanya 3 (tiga) Tahun

    1. Pada akhirnya kepatutan politik harus dijalankan dan diterima oleh semua pihak ketika Ibu Megawati terpilih secara aklamasi di MPR untuk menjadi Presiden RI yang ke 5.

    2. Sejak pertama kali dilantik, pemerintahannya memberikan kondisi yang kondusif untuk membangun kembali ekonomi yang porak-poranda sejak terjadinya krisis, pendarahan, dan koma ekonomi - politik sejak 1998, hingga 2001.

    3. Memberikan suasana yang kondusif bagi situasi kemanan dan gonjang-ganjing politik. Hanya seorang mbak Mega yang membuat hangar-bingar politik pada waktu itu mereda. Megawati: ”sudah terlalu banyak orang berbicara”

    4. Menstabilkan fundamental ekonomi makro yang porak poranda sejak 1998, meliputi
    inflasi, BI rate, Kurs Rupiah, Angka kemiskinan, dan Pertumbuhan Ekonomi.

    5. Nilai Kurs Rupiah yang Stabil (Rp. 8500,-/USD) dan stabilnya harga bahan-bahan pokok.

    6. Menyehatkan perbankan nasional yang runtuh setelah 1998 yang ditandai dengan dibubarkannya BPPN pada Feb 2004. Saat ini perbankan nasional relatif sehat.

    7. Indonesia berhasil keluar dari IMF pada tahun 2003 yang menandakan Indonesia sudah keluar dari krisis 1998 dan Indonesia yang lebih mandiri. Berani menghentikan hutang baru.

    8. Kemauan yang kuat untuk menyelesaikan masalah BLBI sejak 1998, dengan keberanian menerbitkan Keppres R & D sehingga masalah berat ini tidak perlu diwariskan ke pemerintahan selanjutnya, 2 (dua) orang pengemplangnya telah dijebloskan ke penjara.

    9. Dimulainya pemberantasan KKN dan penegakan hukum dengan menghukum kroni-kroni penguasa yang berpengaruh di masa lalu yang melanggar hukum ke Nusakambangan.

    10. Tidak menyeret mantan penguasa ke pengadilan sesuai tuntutan arus reformasi, karena kerusakan memori sehingga pengadilan tidak akan berjalan semestinya, dan demi penghormatan kepada mantan pemimpin negara

    11. Keberanian menerbitkan Keppres no 34/2004 tentang penertiban bisnis TNI

    12. KPK (Komisi Pemberantasn Korupsi) didirikan pada masa pemerintahan Megawati pada tahun 2003 dan Undang-Undang KPK tahun 2002.

    13. Dimulainya pemberantasan kejahatan narkotika secara konsisten. Dibangun dan diresmikannya LP Khusus narkotika di Cipinang. NB : yang terburuk dari penyalahgunaan narkotika dan obat2an psikotropik bukanlah kematian, melainkan kerusakan kejiwaan (mental), jasmani, rohani, dan sosial pengguna.

    14. Tidak membiarkan pemerintahannya terkooptasi oleh konflik kepentingan konglomerat atau pengusaha bermasalah sehingga tidak terjadi State Capture Corruption. Dan tidak terkurung NeoLiberalisme.

    15. Berhasil menghasilkan 45 milyar USD dari penjualan LNG Tangguh ke China, Korea, Meksiko untuk selama 20 tahun ke depan, pada saat ekonomi negara bangkrut bagaikan pengemis yang tak dilirik sama sekali. Harga kontrak dapat dievaluasi setiap 4 tahun. Negara tidak merugi sepeserpun.

    16. Tidak terjadi ledakan privatisasi BUMN untuk menghentikan pendarahan perusahaan BUMN dan kebangkrutan ekonomi, dan tidak menjadikannya sebagai sebuah program.

    17. Harga BBM yang tidak naik dan tidak berubah berkali-kali, tidak terjadi kelangkaan pasokan minyak, dan melakukan operasi pasar yang efektif untuk menstabilkan harga bahan pokok,dan tidak terjerumus menilai dan mengukur rakyat kecil dengan membagi-bagikan uang.

    18. Mulai membangun sistem ekonomi kerakyatan dan mulai membangun infrastruktur di daerah tertinggal.

    19. Menekan defisit anggaran dalam APBN setiap tahun sehingga penghematan yang dilakukan dapat digunakan untuk menekan biaya pendidikan, bebas SPP untuk SD sampai SLTP, Beasiswa bagi pelajar dan mahasiswa yang berprestasi, dan bebas biaya pengobatan untuk puskesmas di pinggiran. Tidak terjerumus dengan kata ‘gratis’

    20. Berhasil menghasilkan Devisa negara hanya dalam dua tahun mengimbangi perolehan devisa 25 tahun dalam pemerintahan sebelumnya.

    21. Berhasil menarik Pajak yang jumlahnya sama dengan pajak sembilan tahun dan menghentikan hutang baru.

    22. Membeli pesawat tempur Sukhoi & heli Mi-35 dari Rusia tanpa memberatkan APBN dan gembar-gembor, menjaga citra kemandirian Indonesia dari kooptasi AS

    23. Politik luar negeri yang lebih bebas dan aktif diantaranya dengan mengutuk agresi militer AS dan menolak permintaan AS untuk menyerahkan tahanan dari Indonesia

    24. Berhasil mengungkap dan menangkap para pelaku terorisme termasuk pelaku bom bali I (satu), berhasil mengungkap jaringannya, sehingga teror pada tahun berikutnya menjadi berkurang. Kapolri : Dai Bachtiar. NB : Bom Bali II tidak meledak pada masa pemerintahan Megawati

    25. Memulai dan melakukan pembangunan infrastruktur yang vital setelah pembangunan berhenti sejak 1998. Diantaranya Tol Cipularang (Cikampek-Bandung) sekaligus dalam rangka peringatan KAA, Jembatan Surabaya Madura (Suramadu), Tol Cikunir, Rel ganda kereta api. Dimulainya membenahi sistem transportasi dengan Busway.

    26. Bergairahnya kembali ekonomi dirasakan oleh masyarakat, antara lain dengan stabilnya harga bahan pokok, menjamurnya bisnis handphone, mobil “murah” Avanza, Xenia, juga pembangunan.

    27. Pemerataan pembangunan dengan membentuk propinsi baru berdasarkan kebutuhan yaitu Kepulauan Riau dan Bangka Belitung, Sulawesi Barat, dan Papua Barat

    28. Mengembalikan proporsi pendapatan Arun sebagian besar kepada rakyat Aceh dgn status daerah Otonomi Khusus dan menangkap petinngi GAM dan anggota GAM yang bersenjata dan yang sering melakukan pembakaran dan penarikan pajak tidak sah, dengan melibatkan wartawan dan jurnalis untuk pengecekan pelanggaran HAM. Berhasil membebaskan turis yang disandera GAM.

    29. Sepertinya ibu Megawati sudah lama memikirkan Aceh, dan pidato Ibu Presiden Cut Nyak Megawati di Aceh menggelegar di siang bolong membangunkan dan memberikan harapan bagi rakyat Aceh.

    30. Dimulainya diplomasi-diplomasi internasional dan perjanjian damai RI-GAM (sebelum terjadi tsunami), juga melalui perjanjian Helsinski dengan prakarsa Pak Jusuf Kalla (Menkokesra)

    31. Pada waktu setelah terjadi tsunami, Ibu Megawatilah yang pertama kali mengomentari bahwa jatuhnya banyak korban adalah andil kesalahan BMG (Badan Meteorologi dan Geofisika) , demikian juga sewaktu bom Bali I, ibu Megawatilah yang pertama kali mengatakan untuk kita mewaspadai lingkungan.

    32. Tidak ada satupun pihak luar negeri yang mengkritik dan mengingkari keberhasilan ekonomi dan hukum pemerintahan Ibu Megawati yang telah mengangkat Indonesia dari lumpur keruntuhan. Hujatan justru datang dari anak bangsa sendiri.

    33. Bergairahnya ekonomi ditandai dengan IHSG yang langsung melejit ke level tertingginya sejak 1998, hanya 5 (lima) menit setelah Presiden Megawati mengunjungi Bursa Efek Jakarta dan menyampaikan pidato singkatnya pada awal perdagangan 2004.

    34. Paling Banyak Undang-Undang yang telah disahkan (sekitar 40 UU dan 20 Keppres) dalam waktu 3 tahun untuk memberikan kondisi kondusif bagi legislatif menjalankan fungsinya.

    35. Ibu Megawati tidak pernah ingin mengorbankan masa depan rakyat, waktu, dan anggaran, demi suatu opini pribadi atau ambisi sebagai seorang Presiden.

    36. Kepemimpinan Ibu Megawati Soekarnoputri memiliki kecerdasan intelektual dan memiliki kecakapan memimpin,

    37. Kepemimpinan Ibu Megawati dinilai berhasil dalam waktu singkat 3 tahun, dengan tim Kabinet “pelangi” yang Baik dan Efektif, yang sering disebut “the Dream Team”, Tidak ada resuffle kabinet.

    38. Berani memilih calon Wapres yang religius (dari kalangan NU) dan dapat dipercaya namun kurang populer, demi sebuah prinsip dan keinginan konsolidasi sesama anak-anak bangsa.

    39. Ketokohannya telah diakui sebagai pemimpin kharismatik dengan politik yang berestetika, politik yang tak banyak bicara di depan wartawan tapi tak terbendung, politik yang santun tapi selalu dikeroyok, ia juga tetap seorang ibu yang menginginkan suatu saat nanti akan ada lagi wanita yang sanggup dan mampu memimpin. Ibu Megawati juga selalu prihatin akan karakter nasional yang telah rusak dan gagalnya “transfer of knowledge” dalam sistem pendidikan bagi generasi muda,

    40. Mengembalikan hak pilih kepada rakyat melalui Pemilu 2004 yang tercatat dalam sejarah demokrasi, rapi, bersemangat, terpuji. Manuver-manuver politik elite akan tetap terjadi menjelang Pemilu, tetapi bedanya kini suara terbanyak rakyatlah yang menentukannya.

  36. deans on May 14th, 2009 9:23 am

    @just true..tapi sayangnya…

    Megawati masih dendam dengan SBY….
    inikah yg diinginkan seorang pemimpin, dendam dan tidak mau mengakui keunggulan orang lain??

    lihat John Mccain, begitu kalah pemilu, dia berani langsung datang dan menyalami obama, sebagai ungkpan keterbatasan diri dan mengakui ada yg lebih hebat dari dirinya…

    Jangan berdalih selalu merasa dipihak yg didholimi doong..JUSTRU harusnya bersyukur dengan segala yg dia punya..berpikirlah bahwa masih ada dan banyak yg lebih susah dari dia : RAKYAT!

  37. panji on May 17th, 2009 10:30 am

    mau menang atau kalah,, pokoknya hidup ibu mega……..

    terserah orang mau bilang apa………….

    orang yang menjelek-jelekan ibu mega adalah orang-orang yang syirik terhadap ibu mega, karena orang tersebut tidak mampu mengikuti jejak ibu mega

  38. leila on May 18th, 2009 1:22 pm

    Mudah-mudahan Ibu Mega bisa menang ….. karena demokrasi yang sebenarnya
    justru pada waktu pemerintahan Ibu Mega ….
    Seperti pemillihan langsung tahun 2004, Kita Bangsa Indonesia Bebas Memilih …..

  39. true on May 21st, 2009 8:50 pm

    “ tak ada gading yang tak retak ”
    tetapi memuji-muji diri sendiri adalah lebih baik dan lebih bermartabat, daripada mengeroyok orang lain dengan hujatan untuk menutup-nutupi dan menyembunyikan kebaikan orang, dan rumor dan fitnah-fitnah dari yang berpura-pura halus, sampai yang keji bahkan tidak senonoh untuk seorang ibu dan seorang mantan pemimpin bangsa. “ Orang cerdas mengupas kulitnya, melihat lebih dekat, mengukur lebih dalam. Berakal juga harus berbudi, berpendidikan juga harus berakhlak.”

    40 Prestasi Konkrit ( Nyata ) dan Sumbangsih
    Pemerintahan Presiden Megawati Selama Hanya 3 (tiga) Tahun

    1. Pada akhirnya kepatutan politik harus dijalankan dan diterima oleh semua pihak ketika Ibu Megawati terpilih secara aklamasi di MPR untuk menjadi Presiden RI yang ke 5.

    2. Sejak pertama kali dilantik, pemerintahannya memberikan kondisi yang kondusif untuk membangun kembali ekonomi yang porak-poranda sejak terjadinya krisis, pendarahan, dan koma ekonomi - politik sejak 1998, hingga 2001.

    3. Memberikan suasana yang kondusif bagi situasi kemanan dan gonjang-ganjing politik. Hanya seorang mbak Mega yang membuat hangar-bingar politik pada waktu itu mereda. Megawati: ”sudah terlalu banyak orang berbicara”

    4. Menstabilkan fundamental ekonomi makro yang porak poranda sejak 1998, meliputi
    inflasi, BI rate, Kurs Rupiah, Angka kemiskinan, dan Pertumbuhan Ekonomi.

    5. Nilai Kurs Rupiah yang Stabil (Rp. 8500,-/USD) dan stabilnya harga bahan-bahan pokok.

    6. Menyehatkan perbankan nasional yang runtuh setelah 1998 yang ditandai dengan dibubarkannya BPPN pada Feb 2004. Saat ini perbankan nasional relatif sehat.

    7. Indonesia berhasil keluar dari IMF pada tahun 2003 yang menandakan Indonesia sudah keluar dari krisis 1998 dan Indonesia yang lebih mandiri. Berani menghentikan hutang baru.

    8. Kemauan yang kuat untuk menyelesaikan masalah BLBI sejak 1998, dengan keberanian menerbitkan Keppres R & D sehingga masalah berat ini tidak perlu diwariskan ke pemerintahan selanjutnya, 2 (dua) orang pengemplangnya telah dijebloskan ke penjara.

    9. Dimulainya pemberantasan KKN dan penegakan hukum dengan menghukum kroni-kroni penguasa yang berpengaruh di masa lalu yang melanggar hukum ke Nusakambangan.

    10. Tidak menyeret mantan penguasa ke pengadilan sesuai tuntutan arus reformasi, karena kerusakan memori sehingga pengadilan tidak akan berjalan semestinya, dan demi penghormatan kepada mantan pemimpin negara

    11. Keberanian menerbitkan Keppres no 34/2004 tentang penertiban bisnis TNI

    12. KPK (Komisi Pemberantasn Korupsi) didirikan pada masa pemerintahan Megawati pada tahun 2003 dan Undang-Undang KPK tahun 2002.

    13. Dimulainya pemberantasan kejahatan narkotika secara konsisten. Dibangun dan diresmikannya LP Khusus narkotika di Cipinang. NB: yang terburuk dari penyalahgunaan narkotika dan obat2an psikotropik bukanlah kematian, melainkan kerusakan kejiwaan (mental), jasmani, dan sosial penggunanya.

    14. Tidak membiarkan pemerintahannya terkooptasi oleh konflik kepentingan konglomerat atau pengusaha bermasalah sehingga tidak terjadi State Capture Corruption. Dan tidak terkurung NeoLiberalisme.

    15. Berhasil menghasilkan 45 milyar USD dari penjualan LNG Tangguh ke China, Korea, Meksiko untuk selama 20 tahun ke depan, pada saat ekonomi negara bangkrut bagaikan pengemis yang tak dilirik sama sekali. Harga kontrak dapat dievaluasi setiap 4 tahun. Negara tidak merugi sepeserpun.

    16. Tidak terjadi ledakan privatisasi BUMN untuk menghentikan pendarahan perusahaan BUMN dan kebangkrutan ekonomi, dan tidak menjadikannya sebagai sebuah program.

    17. Harga BBM yang tidak naik dan tidak berubah berkali-kali, tidak terjadi kelangkaan pasokan minyak, dan melakukan operasi pasar yang efektif untuk menstabilkan harga bahan pokok,dan tidak terjerumus menilai rakyat kecil dengan membagi-bagikan uang.

    18. Mulai membangun sistem ekonomi kerakyatan. Mulai membangun infrastruktur di daerah tertinggal.

    19. Menekan defisit anggaran dalam APBN setiap tahun sehingga penghematan yang dilakukan dapat digunakan untuk biaya pendidikan, bebas SPP untuk SD sampai SLTP, Beasiswa bagi pelajar dan mahasiswa yang berprestasi, dan bebas biaya pengobatan untuk puskesmas di pinggiran. Tidak terjerumus dengan kata ‘gratis’

    20. Berhasil menghasilkan Devisa negara hanya dalam dua tahun mengimbangi perolehan devisa 25 tahun dalam pemerintahan sebelumnya.

    21. Berhasil menarik Pajak yang jumlahnya sama dengan pajak sembilan tahun dan menghentikan hutang baru.

    22. Membeli pesawat tempur Sukhoi & heli Mi-35 dari Rusia tanpa memberatkan APBN dan gembar-gembor, menjaga citra kemandirian Indonesia dari kooptasi AS

    23. Politik luar negeri yang lebih bebas dan aktif diantaranya dengan mengutuk agresi militer AS dan menolak permintaan AS untuk menyerahkan tahanan dari Indonesia

    24. Didirikannya Akademi Intelijen yang pertama di Indonesia

    25. Keberhasilan mengungkap dan menangkap para pelaku terorisme termasuk pelaku bom bali I (satu), berhasil mengungkap jaringannya, sehingga teror pada tahun berikutnya menjadi berkurang. Kapolri : Dai Bachtiar. NB : Bom Bali II tidak meledak pada masa pemerintahan Megawati

    26. Memulai dan melakukan pembangunan infrastruktur yang vital setelah pembangunan berhenti sejak 1998. Diantaranya Tol Cipularang (Cikampek-Bandung) sekaligus dalam rangka peringatan KAA, Jembatan Surabaya Madura (Suramadu), Tol Cikunir, Rel ganda kereta api. Dimulainya membenahi sistem transportasi dengan Busway.

    27. Bergairahnya kembali ekonomi dirasakan oleh masyarakat, antara lain dengan stabilnya harga bahan pokok, menjamurnya bisnis pulsa handphone, mobil “murah” Avanza, Xenia, pembangunan, dll.

    28. Pemerataan pembangunan dengan membentuk propinsi baru berdasarkan kebutuhan yaitu Kepulauan Riau dan Bangka Belitung, Sulawesi Barat, dan Papua Barat

    29. Mengembalikan proporsi pendapatan Arun sebagian besar kepada rakyat Aceh dgn status daerah Otonomi Khusus dan menangkap petinngi GAM dan anggota GAM yang bersenjata dan yang sering melakukan pembakaran dan penarikan pajak tidak sah, dengan melibatkan wartawan dan jurnalis untuk pengecekan pelanggaran HAM. Berhasil membebaskan turis yang disandera GAM. Sepertinya ibu Megawati sudah lama memikirkan Aceh, dan pidato Ibu Presiden Cut Nyak Megawati di Aceh menggelegar di siang bolong membangunkan dan memberikan harapan bagi rakyat Aceh.

    30. Dimulainya diplomasi-diplomasi internasional dan perjanjian damai RI-GAM (sebelum terjadi tsunami), juga melalui perjanjian Helsinski dengan prakarsa Pak Jusuf Kalla (Menkokesra)

    31. Pada waktu setelah terjadi tsunami, Ibu Megawatilah yang pertama kali mengomentari bahwa jatuhnya banyak korban adalah andil kesalahan BMG (Badan Meteorologi dan Geofisika) , demikian juga sewaktu bom Bali I, ibu Megawatilah yang pertama kali mengatakan untuk kita mewaspadai lingkungan.

    32. Tidak ada satupun pihak luar negeri yang mengkritik dan mengingkari keberhasilan ekonomi dan hukum pemerintahan Ibu Megawati yang telah mengangkat Indonesia berdiri kembali dari lumpur keruntuhan, juga terorisme. Hujatan justru datang dari anak bangsa sendiri.

    33. Bergairahnya ekonomi ditandai dengan IHSG yang langsung melejit ke level tertingginya sejak 1998, hanya 5 (lima) menit setelah Presiden Megawati mengunjungi Bursa Efek Jakarta dan menyampaikan pidato singkatnya pada awal perdagangan 2004.

    34. Paling Banyak Undang-Undang yang telah disahkan (sekitar 40 UU dan 20 Keppres) dalam waktu 3 tahun untuk memberikan kondisi kondusif bagi legislatif menjalankan fungsinya.

    35. Ibu Megawati tidak pernah ingin mengorbankan masa depan rakyat, waktu, dan anggaran, demi suatu opini pribadi atau ambisi sebagai seorang Presiden.

    36. Kepemimpinan Ibu Megawati Soekarnoputri memiliki kecerdasan intelektual dan memiliki karakter dan kecakapan memimpin,

    37. Kepemimpinan Ibu Megawati dinilai berhasil dalam waktu singkat 3 tahun, dengan tim Kabinet “pelangi” yang Baik dan Efektif, yang sering disebut “the Dream Team”, Tidak ada resuffle kabinet.

    38. Dari pandangan metafisik, tidak ada bencana atau musibah yang aneh dan beruntun yang selalu berdekatan dengan libur nasional.

    39. Berani memilih calon Wapres yang religius (dari kalangan NU) dan dapat dipercaya namun kurang popular pada Pemilu 2004, demi sebuah prinsip dan keinginan konsolidasi sesama anak-anak bangsa.

    40. Mengembalikan hak pilih kepada rakyat melalui Pemilu 2004 yang tercatat dalam sejarah demokrasi, rapi, bersemangat, terpuji. Manuver-manuver elite politik dan perbedaan pendapat akan tetap terjadi menjelang Pemilu, tetapi bedanya kini suara terbanyak rakyatlah yang menentukannya.

    41. Presiden Megawati mendapat gelar Doktor Kehormatan dari Waseda University Japan atas sikap konsisten yang taat hukum, pemberantasan KKN, dan perannya membangun nilai demokrasi. Dalam kesempatan itu ia menyampaikan pidatonya berjudul ‘keadilan sebagai dasar untuk membangun dunia baru’.

    42. Mendapat gelar Alumni Kehormatan dari Lemhanas dan berhak memakai atribut Lemhanas, sewaktu menjadi Wapres, atas pengabdiannya kepada lembaga ketahanan nasional.

    43. Mendapat gelar Doktor Kehormatan dari Universitas Kementrian Luar Negeri Rusia, MGIMO. Gelar itu diberikan atas kontribusinya dalam membangun mutual understanding antara rakyat dan interaksi antar peradaban. Sesuai dengan tradisi, Ibu Megawati menerima gelar itu dalam jubah khusus profesor.

    44. Penghargaan sebagai Top 8 most powerful women in the world dan artikel majalah Time sebagai the princess who settled for the precidency.

    45. Tidak pernah menggunakan cara-cara rezim yang mengandalkan propaganda di belakang layar, atau gerakan dari bawah tanah, atau dari udara untuk mencapai kekuasaan. Megawati : “Partai adalah sebuah alat perjuangan”

    46. Mendirikan Yayasan Kebun Raya Indonesia untuk melestarikan kebun-kebun raya yang ada di Indonesia sewaktu menjadi Wapres. Kebetulan kegemaran ibu Megawati adalah menanam tanaman. Hali ini sangat baik jika dihubungkan dengan pertanian dan isu pemanasan global.

    47. Ibu Megawati selalu bersikap konstitusional dan nasionalis. Megawati : “tidak ada negara yang dapat berdiri tegak tanpa konstitusi” Bahkan ketika tidak hadir dalam pelantikan presiden penggantinya bukan dengan alasan “karena sikapnya itu atau ini” tetapi dengan alasan “tidak ada konstitusi yang mengharuskan presiden sebelumnya harus hadir dalam pelantikan” dan beliau sudah mengucapkan selamat secara “konstitusional” melalui pidatonya. Ia juga tidak dapat meneruskan kuliahnya karena keputusannya sendiri, ketika saat itu beliau diharuskan pindah dari organisasi Partai Nasional Indonesia yang dipecah jika ingin melanjutkan kuliah.

    48. Ketokohannya telah diakui, sebagai pemimpin kharismatik dengan politik nasionalis yang berestetika, politik yang berhati-hati bicara di depan wartawan tapi tak terbendung, politik yang santun tapi selalu dikeroyok, Beliau juga tetap seorang ibu yang menginginkan suatu saat nanti akan ada lagi wanita yang sanggup dan mampu memimpin. Ibu Megawati juga selalu prihatin akan karakter nasional yang telah rusak dan gagalnya “transfer of knowledge” dalam sistem pendidikan bagi generasi muda.

  40. Steven Manengkey on May 22nd, 2009 4:00 am

    SBY seperti tidak pernah melakukan kesalahan pada negara ini.
    Selalu Bicara Etika dan Santun Berpolitik; namun kenyataan SBY berkunjung kedaerah-daerah dengan menggunakan fasilitas negara tapi menghadiri kampanye partainya. Apakah ini yang disebut beretika dan santun ?
    Jadi menurut saya SBY itu “manis dimulut namun hatinya busuk”
    Janganlah setiap kali bicara dalam pidatonya :”berpihak pada rakyat, memperhatikan rakyat bahkan terlalu sering memuji rakyat” tapi yang terjadi banyak kebijakan pemerintahan SBY berbau neokolim dan neoliberalis; yang notabene-nya semata-mata untuk kaum kapitalis. Mega-Prabowo adalah figur yang cocok karena konsep “Ekonomi Kerakyatan” ; Berilah kesempatan kepada MEGAPRO Rakyat untuk memimpin negara ini.

  41. Isbarial,Amd on May 22nd, 2009 2:15 pm

    Dari Apa-Apa pencapaian masa megawati , maka Ibu Megawati Sangat Cocok untuk memerintah Indonesia Kedepan Bersama Prabowo dan Ekonomi Kerakyatan Yang Berpihak pada Wong Cilik Menuju Kesejahteraan Bangsa.

  42. ERDY on May 23rd, 2009 9:51 pm

    Saya berharap Ibu Megawati terpilih lagi menjadi presiden RI, sebab ideologinya berkomitmen untuk tetap mempertahan NKRI berdasarkan UUD’45 dan Pancasila patut kita dukung. Mengusung Prabowo Subianto sebagai wapres sangat tepat karena bisa merealisasikan ekonomi kerakyatan untuk membawa Indonesia menjadi bangsa yang bermartabat dan berdaulat, membawa Indonesia bisa berdiri diatas kaki sendiri sesuai dengan cita-cita Bung Karno dengan konsep Marhaenisme. Dengan memberdayakan infrastruktur ekonomi kerakyatan, Indonesia bisa mengikuti jejak negara RRC yang berhasil menjadi raksasa ekonomi yang cukup disegani didunia saat ini. Apalagi Ibu Megawati cukup dikenal diluar negeri punya hubungan baik dengan negara-negara yang cukup potensial untuk menbantu Indonesia dalam kerja sama bilateral dengan raksasa ekonomi seperti RRC, Jepang, Korea, Rusia dan Negara Eropa lainnya, saya rasa ekonomi kedepan akan menggeliat dan bergairah lagi seperti waktu dia menjadi presiden RI pada beberapa waktu yang lalu.
    Sekaranglah waktu yang tepat untuk memilih Ibu Megawati menjadi Presiden RI, jangan sampai terlewatkan, mengingat umur beliau masih potensial untuk memimpin bangsa ini 5 tahun yang akan datang. saya nggak bisa membayangkan kedepan, negara Indonesia ini menjadi ekonominya semakin terpuruk dan sangat tergantung dengan AS yang melaksanakan konsep ekonomi liberal yang membawa Indonesia negara yang banyak hutang, sekarang ini hutang Indonesia sudah mencapai Rp 1.667 Triliyun, sungguh rekor terbaru untuk hutang Indonesia untuk saat ini. Sebenarnya banyak kebohongan publik yang didengungkan oleh capres lain bahwa Indonesia hutangnya sudah lunas. Ada benarnya tapi itu dengan IMF tapi tidak menyebutkan punya hutang yang baru dalam bentuk lain. begitu juga swasembada beras ternyata untuk tahun 2009 ini, Indonesia sudah membuat kontrak (MOU) dengan Vietnam untuk impor beras sebanyak 1 Juta Ton.
    makanya anda jangan terlalu terpukau oleh sosok penampilan Capres yang pintar ngomong, santun dan meyakinkan tapi akhirnya hanya pintar membual? Apalagi Indonesia sangat potensial dibidang migas, pertambangan tapi semua dikuasai asing, coba saja kalau itu dikelola anak negeri sendiri mungkin ceritanya akan lain, Kita tidak perlu berhutang lagi kepada negara lain sebab anda bayangkan kalau kita dapat mengelola sendiri tambang emas Freeport di Papua, berapa banyak devisa yang bisa membantu negara Indonesia tercinta ini, belum lagi sektor minyak, gas, batubara, nikel dll.

  43. ipoel on May 25th, 2009 3:54 pm

    megawati adalah manusia yg gak bermoral….. udah keok berturut-turut gak malu lagi… suaminya jatuh sakit karena kedurhakaan istri pada suami yang sombong dan suka menjelek-jelekan orang lain….. teruskanlah dengan sikapmu itu megawati….hi..hi…. IBLIS pasti menyertaimu… Sebelum ajal tiba… bertobatlah sama orang yg selama ini kamu hina dan dzolimi…. Hidup SBY… Laaaanjutkan…. Jangan terpengaruh omongan megawati yg gak berperdidikan dan gak bermoral……. Chian deh loe…… keok legi…. keok lagi…… PUUIHHH…

  44. ipoel on May 25th, 2009 3:59 pm

    SBY-BUDIONO LANJUTKAAAAAAAAAAANNNNN…… MEGAWATI …. Blangsako kono uripmu ning dunyo …. Aku juga simpatisan PDIP tapi aku jijik ngelihat rupamu sing koyo luwak Mega…. Wis kalah ora nrimo… melas men nduk.. nduk…

  45. DENI ALIYEN on May 25th, 2009 9:35 pm

    Para pengamat dan partisipatisan partai politik jangan terlalu sering menghasut rakyat.Biarkan saja hati nurani rakyat yang akan memilih pemimpin mereka.Karena semuanya saat ini rakyat yang menentukan,bukan anda2.Rakyat bukannya orang bodoh seperti anggapan kalian,mereka punya mata,telinga dan hati.Tidak seperti kalian,punya mata,telinga tapi tak punya hati.Senang mengadu domba rakyat untuk kepentingan pribadi dan golongan.Makan saja komentar kalian untuk diri kalian sendiri.Kami rakyat sudah muak mendengar kalian berdebat.

  46. Solichin on May 25th, 2009 11:09 pm

    gak pernah kekurangan apapun semenjak lahir, banyak orang yang untuk bayar uang emester harus jual klopo, nongko, jual wedus dll, itu orang miskin yang punya daya juang sangat tinggi. Tapi Megawati SUKARNOPUTRI, selalu drop out waktu kuliah. Mana daya juangnya, paling paling kalau dapat masalah hanya menghindari bukan menghadapi masalah. Dari kecil sudah jelas fighting spiritnya sangat rendah.
    Gae opo dipilih.. gak usah cak. ngko nangis piye

  47. kontra on May 26th, 2009 12:00 am

    ipoel kalo menghina orang lain intropeksi diri sendiri dulu. apa yang anda hinakan sama orang lain akan jauh lebih banyak yang akan menghina anda karena tulisan tlisan anda sendiri.

  48. Henny Pesik on May 26th, 2009 8:29 am

    Saya hanyalah seorang ibu yang berasal dari pulau kecil Sabu, tapi melihat pileg kemarin saya sangat sedih sekali dan seharusnya ada yg bertanggungjawab atas buruknya pelaksanaan demokrasi pada pileg tersebut. Saya orang yang lebih suka berkata bahwa lebih baik tidak memilih orang pandai yang tidak memiliki nurani nasionalis/berdikari/kejujuran. Adalah lebih baik memilih orang yang kurang pandai tetapi meiliki nurani nasionalis/berdikari/kejujuran/rendah hati. Maka orang tersebut bisa rendah hati untuk mengajak semua anak bangsa yang pandai untuk ikut merumuskan konsep dan strategi memandirikan bangsa Indonesia, jujur menghukum yang salah dan membela yang benar tanpa diskriminasi, membangun hubungan politik internasional yang tidak mergikan rakyat dan bangsa Indonesia karena berjiwa nasionalis. Semua nurani tersebut, saya lihat ada pada diri Ibu Megawati Sukarnoputri. Saya sangat berharap kiranya Bu Mega dapat mewujudkan visi ekonomi kerakyatan yang nyata melalui bidang pertanian: menggali dan mengembangkan bibit unggul yang ada di masing-masing wilayah dengan sitem organik murni. Melalui bidang peternakan: memberikan subsidi budidaya peternakan dengan sitem kandang dan pengolahan biogas dengan sistem bergulir di masyarakat. Melalui perdagangan pemberian stimulan modal di desa untuk peningkatan produksi rakyat dan menciptakan jaringan pasar agar produk lokal dapat dijual ke pasar internasional. Kami doakan sukses kepada Ibu Megawati dan Pak Prabowo.

  49. Isbarial,Amd on May 26th, 2009 3:01 pm

    Kalo Kita Berjuang Untuk Rakyat Pasti Rakyat Juga Akan Mendukung.
    Terus BU Mega-Pro Maju Untuk Berbuat demi Rakyat Banyak. Keadaulatan Ditangan Rakyat Amat Penting Mengerakan Roda Perekonomian Kerakyatan.
    Menuju Rakyat Indonesia Makmur , Bermartabat , Dan Sejahtera. ” SUKSES “

  50. ipoel on May 26th, 2009 6:13 pm

    to : kontra….. ape urusan loe… gwe ngehina dia… melecehkan dia… atau memaki-maki dia…. ITU KARENA ulah megawati sendiri yang jiwanya pecundang. udah keok tapi gak ngaku keok… eh malah menghina dan menjelek-jelekan orang…. apa makhluk seperti itu yang loe bela dan dukung jadi RI 1….. wah bisa-bisa kalo dia jadi Presiden gwe siap-siap aja pindah warga negara…. he…he…he….. gwe sebenernya ngidolain Prabowo sih… tapi gara-gara dia berpasangan sama wanita yang gak tau diri itu…. jadi males deh…. Good Luck Prabowo…. Eh, Solichin… kowe aslimu wong ndi tho ??? Mari kita sama-sama hujat Megawati sebelum dia berhenti menghujat orang lain…. Oh ya, tau gak… Si Mega itu jangankan ngurus negara. Ngurus saudara2 kandungnya dia aja biar gak musuh2 han kagak bisa….. coba warga indonesia buka matanya… apa dia orangnya yang pantas memimpin negeri tercinta ini…. jawabannya : PUIHHH ….

  51. jtrue on May 26th, 2009 10:08 pm

    Waspada,internet adalah tempat paling strategis untuk menghasut dan menggiring opini, bahkan kini hoax (analisis yang seolah benar tetapi bohong) dan shout box.

    Ibu Megawati korban serangan bawah tanah (internet) Fitnah & Hasutan terbanyak dan fenomenal yang eskalasinya meningkat jelang pemilu 2004 dan 2009, pak Prabowo nomor dua, ini kelakuan orang-orang dewasa (tua) dan orang-orang partai yang dampaknya sudah menyebar ke generasi muda dan pada akhirnya lagi2 rakyat yang jadi korbannya.

    “ tak ada gading yang tak retak ”tetapi memuji-muji diri sendiri adalah lebih baik dan lebih bermartabat, daripada mengeroyok orang lain dengan hujatan untuk menutup-nutupi dan
    menyembunyikan kebaikan orang, dan rumor dan fitnah-fitnah dari yang berpura-pura halus, bahkan pura2 jadi ibu2, sampai yang keji bahkan tidak senonoh untuk seorang ibu dan seorang mantan pemimpin bangsa. “ Orang cerdas mengupas kulitnya, melihat lebih dekat, mengukur lebih dalam. Berakal juga harus berbudi, berpendidikan juga harus berakhlak.”

    40 Prestasi Pemerintahan Presiden Megawati yang Konkrit (Nyata) dan Sumbangsihnya Selama Hanya 3 (tiga) Tahun yang tersembunyikan
    Tags : 40 prestasi megawati soekarnoputri sukarnoputri

    ……

  52. jtrue on May 26th, 2009 10:09 pm

    40 Prestasi Pemerintahan Presiden Megawati yang Konkrit (Nyata) dan Sumbangsihnya Selama Hanya 3 (tiga) Tahun yang tersembunyikan
    Tags : 40 prestasi megawati soekarnoputri sukarnoputri

    1. Pada akhirnya kepatutan politik harus dijalankan dan diterima oleh semua pihak ketika Ibu Megawati terpilih secara aklamasi di MPR untuk menjadi Presiden RI yang ke 5.

    2. Sejak pertama kali dilantik, pemerintahannya memberikan kondisi yang kondusif untuk membangun kembali ekonomi yang porak-poranda sejak terjadinya krisis, pendarahan, dan koma ekonomi - politik sejak 1998, hingga 2001.

    3. Memberikan suasana yang kondusif bagi situasi kemanan dan gonjang-ganjing politik. Hanya seorang mbak Mega yang membuat hangar-bingar politik pada waktu itu mereda. Megawati: ”sudah terlalu banyak orang berbicara”

    4. Menstabilkan fundamental ekonomi makro yang porak poranda sejak 1998, meliputi
    inflasi, BI rate, Kurs Rupiah, Angka kemiskinan, dan Pertumbuhan Ekonomi.

    5. Nilai Kurs Rupiah yang Stabil (Rp. 8500,-/USD) dan stabilnya harga bahan-bahan pokok.

    6. Menyehatkan perbankan nasional yang runtuh setelah 1998 yang ditandai dengan dibubarkannya BPPN pada Feb 2004. Saat ini perbankan nasional relatif sehat.

    7. Indonesia berhasil keluar dari IMF pada tahun 2003 yang menandakan Indonesia sudah keluar dari krisis 1998 dan Indonesia yang lebih mandiri. Berani menghentikan hutang baru.

    8. Kemauan yang kuat untuk menyelesaikan masalah BLBI sejak 1998, dengan keberanian menerbitkan Keppres R & D sehingga masalah berat ini tidak perlu diwariskan ke pemerintahan selanjutnya, 2 (dua) orang pengemplangnya telah dijebloskan ke penjara.

    9. Dimulainya pemberantasan KKN dan penegakan hukum dengan menghukum kroni-kroni penguasa yang berpengaruh di masa lalu yang melanggar hukum ke Nusakambangan.

    10. Tidak menyeret mantan penguasa ke pengadilan sesuai tuntutan arus reformasi, karena kerusakan memori sehingga pengadilan tidak akan berjalan semestinya, dan demi penghormatan kepada mantan pemimpin negara

    11. Keberanian menerbitkan Keppres no 34/2004 tentang penertiban bisnis TNI

    12. KPK (Komisi Pemberantasn Korupsi) didirikan pada masa pemerintahan Megawati pada tahun 2003 dan Undang-Undang KPK tahun 2002.

    13. Dimulainya pemberantasan kejahatan narkotika secara konsisten. Dibangun dan diresmikannya LP Khusus narkotika di Cipinang. NB: yang terburuk dari penyalahgunaan narkotika dan obat2an psikotropik bukanlah kematian, melainkan kerusakan kejiwaan (mental), jasmani, dan sosial penggunanya.

    14. Tidak membiarkan pemerintahannya terkooptasi oleh konflik kepentingan konglomerat atau pengusaha bermasalah sehingga tidak terjadi State Capture Corruption. Dan tidak terkurung NeoLiberalisme.

    15. Berhasil menghasilkan 45 milyar USD dari penjualan LNG Tangguh ke China, Korea, Meksiko untuk selama 20 tahun ke depan, pada saat ekonomi negara bangkrut bagaikan pengemis yang tak dilirik sama sekali. Harga kontrak dapat dievaluasi setiap 4 tahun. Negara tidak merugi sepeserpun.

    16. Menyehatkan BUMN. Indonesia masih memiliki sahamnya dan sewaktu-waktu dapat diambil kembali semua jika mampu. Tidak memprivatisasi BUMN yang strategis atau vital untuk menghentikan pendarahan perusahaan BUMN dan kebangkrutan ekonomi, juga dilematis meneruskan kebijakan presiden sebelumnya. Tidak menjadikan privatisasi sebagai program atau ‘pesanan’ dan tidak terjadi ledakan privatisasi yang menghabiskan BUMN strategis.

    17. Harga BBM yang stabil dan tidak berubah berkali-kali, tidak terjadi kelangkaan pasokan minyak, dan melakukan operasi pasar yang efektif untuk menstabilkan harga bahan pokok,dan tidak terjerumus menilai rakyat kecil dengan membagi-bagikan uang.

    18. Mulai membangun sistem ekonomi kerakyatan. Mulai membangun infrastruktur di daerah tertinggal.

    19. Menekan defisit anggaran dalam APBN setiap tahun sehingga penghematan yang dilakukan dapat digunakan untuk biaya pendidikan, bebas SPP untuk SD sampai SLTP, Beasiswa bagi pelajar dan mahasiswa yang berprestasi, dan bebas biaya pengobatan untuk puskesmas di pinggiran. Tidak terjerumus dengan kata ‘gratis’

    20. Berhasil menghasilkan Devisa negara hanya dalam dua tahun mengimbangi perolehan devisa 25 tahun dalam pemerintahan sebelumnya.

    21. Berhasil menarik Pajak yang jumlahnya sama dengan pajak sembilan tahun dan menghentikan hutang baru.

    22. Membeli pesawat tempur Sukhoi & heli Mi-35 dari Rusia tanpa memberatkan APBN dan gembar-gembor, menjaga citra kemandirian Indonesia dari kooptasi AS

    23. Politik luar negeri yang lebih bebas dan aktif diantaranya dengan mengutuk agresi militer AS dan menolak permintaan AS untuk menyerahkan tahanan dari Indonesia

    24. Didirikannya Akademi Intelijen yang pertama di Indonesia

    25. Keberhasilan mengungkap dan menangkap para pelaku terorisme termasuk pelaku bom bali I (satu), berhasil mengungkap jaringannya, sehingga teror pada tahun berikutnya menjadi berkurang. Kapolri : Dai Bachtiar. NB : Bom Bali II tidak meledak pada masa pemerintahan Megawati

    26. Memulai dan melakukan pembangunan infrastruktur yang vital setelah pembangunan berhenti sejak 1998. Diantaranya Tol Cipularang (Cikampek-Bandung) sekaligus dalam rangka peringatan KAA, Jembatan Surabaya Madura (Suramadu), Tol Cikunir, Rel ganda kereta api. Dimulainya membenahi sistem transportasi dengan Busway.

    27. Bergairahnya kembali ekonomi dirasakan oleh masyarakat, antara lain dengan stabilnya harga bahan pokok, menjamurnya bisnis pulsa handphone, mobil “murah” Avanza, Xenia, pembangunan, dll.

    28. Pemerataan pembangunan dengan membentuk propinsi baru berdasarkan kebutuhan yaitu Kepulauan Riau dan Bangka Belitung, Sulawesi Barat, dan Papua Barat

    29. Mengembalikan proporsi pendapatan Arun sebagian besar kepada rakyat Aceh dgn status daerah Otonomi Khusus dan menangkap petinngi GAM dan anggota GAM yang bersenjata dan yang sering melakukan pembakaran dan penarikan pajak tidak sah, dengan melibatkan wartawan dan jurnalis untuk pengecekan pelanggaran HAM. Berhasil membebaskan turis yang disandera GAM. Sepertinya ibu Megawati sudah lama memikirkan Aceh, dan pidato Ibu Presiden Cut Nyak Megawati di Aceh menggelegar di siang bolong membangunkan dan memberikan harapan bagi rakyat Aceh.

    30. Dimulainya diplomasi-diplomasi internasional dan perjanjian damai RI-GAM (sebelum terjadi tsunami), juga melalui perjanjian Helsinski dengan prakarsa Pak Jusuf Kalla (Menkokesra)

    31. Pada waktu setelah terjadi tsunami, Ibu Megawatilah yang pertama kali mengomentari bahwa jatuhnya banyak korban adalah andil kesalahan BMG (Badan Meteorologi dan Geofisika) , demikian juga sewaktu bom Bali I, ibu Megawatilah yang pertama kali mengatakan untuk kita mewaspadai lingkungan.

    32. Tidak ada satupun pihak luar negeri yang mengkritik dan mengingkari keberhasilan ekonomi dan hukum pemerintahan Ibu Megawati yang telah mengangkat Indonesia berdiri kembali dari lumpur keruntuhan, juga terorisme. Hujatan justru datang dari anak bangsa sendiri.

    33. Bergairahnya ekonomi ditandai dengan IHSG yang langsung melejit ke level tertingginya sejak 1998, hanya 5 (lima) menit setelah Presiden Megawati mengunjungi Bursa Efek Jakarta dan menyampaikan pidato singkatnya pada awal perdagangan 2004.

    34. Paling Banyak Undang-Undang yang telah disahkan (sekitar 40 UU dan 20 Keppres) dalam waktu 3 tahun untuk memberikan kondisi kondusif bagi legislatif menjalankan fungsinya.

    35. Ibu Megawati tidak pernah ingin mengorbankan masa depan rakyat, waktu, dan anggaran, demi suatu opini pribadi atau ambisi sebagai seorang Presiden.

    36. Kepemimpinan Ibu Megawati Soekarnoputri memiliki kecerdasan intelektual dan memiliki karakter nasionalis dan kecakapan memimpin,

    37. Kepemimpinan Ibu Megawati dinilai berhasil dalam waktu singkat 3 tahun, dengan tim Kabinet “pelangi” yang Baik dan Efektif, yang sering disebut “the Dream Team”, Tidak ada resuffle kabinet.

    38. Dari pandangan metafisik, tidak ada bencana atau musibah yang aneh dan beruntun yang selalu berdekatan dengan libur nasional.

    39. Berani memilih calon Wapres yang religius (dari kalangan NU) dan dapat dipercaya namun kurang popular pada Pemilu 2004, demi sebuah prinsip dan keinginan konsolidasi sesama anak-anak bangsa, dengan logo ‘sudah teruji sudah terbukti’.

    40. Mengembalikan hak pilih kepada rakyat melalui Pemilu 2004 yang tercatat dalam sejarah demokrasi, rapi, bersemangat, terpuji. Manuver-manuver elite politik dan perbedaan pendapat akan tetap terjadi menjelang Pemilu, tetapi bedanya kini suara terbanyak rakyatlah yang menentukannya.

    41. Penghargaan sebagai Top 8 most powerful women in the world dan artikel majalah Time sebagai the princess who settled for the precidency.

    42. Tidak pernah menggunakan cara-cara rezim yang mengandalkan propaganda di belakang layar, atau gerakan dari bawah tanah, atau dari udara untuk mencapai kekuasaan. Megawati : “Partai adalah sebuah alat perjuangan”

    43. Mendirikan Yayasan Kebun Raya Indonesia untuk melestarikan kebun-kebun raya yang ada di Indonesia sewaktu menjadi Wapres. Kebetulan kegemaran ibu Megawati adalah menanam tanaman. Hali ini sangat baik jika dihubungkan dengan pertanian dan isu pemanasan global.

    44. Ibu Megawati selalu bersikap konstitusional dan berwawasan nasionalis. Megawati : “tidak ada negara yang dapat berdiri tegak tanpa konstitusi” Bahkan ketika tidak hadir dalam pelantikan presiden penggantinya bukan dengan alasan “karena sikapnya itu atau ini” tetapi dengan alasan “tidak ada konstitusi yang mengharuskan presiden sebelumnya harus hadir dalam pelantikan” dan beliau sudah mengucapkan selamat dan seluruh rakyat harus menerima, secara “konstitusional” melalui pidatonya.

    45. Ia juga tidak dapat meneruskan kuliahnya di Unpad karena keputusannya sendiri, ketika saat itu beliau diharuskan pindah dari organisasi Partai Nasional Indonesia yang dipecah jika ingin melanjutkan kuliah. Kuliahnya yang kedua di UI, adalah tahun-tahun yang berat ketika ia harus menunggui saat-saat terakhir Bung Karno dan meninggalnya suami pertama. Taufik Kiemas adalah suami yang mendampingi dengan setia di saat rezim berkuasa hingga saat ini. Ayah Bung Karno adalah komisaris Muhammadiyah, dan ibu Megawati (Fatmawati) adalah anak tokoh Muhammadiyah Bengkulu.

    46. Mendapat gelar Alumni Kehormatan dari Lemhanas dan berhak memakai atribut Lemhanas, sewaktu menjadi Wapres, atas pengabdiannya kepada lembaga ketahanan nasional.

    47. Mendapat dua gelar Doktor Kehormatan, dari Universitas Kementrian Luar Negeri Rusia, MGIMO. Gelar itu diberikan atas kontribusinya dalam membangun mutual understanding antara rakyat dan interaksi antar peradaban.

    48. Mendapat gelar Doktor Kehormatan dari Waseda University Japan atas sikap konsisten yang taat hukum, pemberantasan korupsi, dan perannya membangun nilai demokrasi. Dalam kesempatan itu ia menyampaikan pidatonya berjudul ‘keadilan sebagai dasar untuk membangun dunia baru’. Sesuai dengan tradisi, Ibu Megawati menerima gelar-gelar itu dalam jubah khusus profesor. Namun balasan yang diberikan anak-anak bangsanya sendiri adalah hasutan tajam beracun dan air tuba.

    49. Ketokohannya telah diakui, sebagai pemimpin kharismatik dengan politik nasionalis yang berestetika, politik yang berhati-hati bicara di depan wartawan tapi tak terbendung, beliau bisa membedakan dengan kalangan mana ia berbicara, tak suka bicara yang tidak produktif, politik yang santun tapi selalu dikeroyok, Beliau juga tetap seorang ibu yang menginginkan suatu saat nanti akan ada lagi wanita yang sanggup dan mampu memimpin. Ibu Megawati juga selalu prihatin akan karakter nasional yang telah rusak dan gagalnya “transfer of knowledge” dalam sistem pendidikan bagi generasi muda.

  53. yanti roring on May 27th, 2009 2:53 pm

    aku seorang ibu rumah tangga yang berpihak pada prinsip dan eman sipasi wanita’selamat berjuang ibu megawati,,,,,,,,,,JesusBU………….

  54. Syeven Manengkey on May 27th, 2009 6:41 pm

    menurut saya capres Megawati adalah figur yang paling cocok untuk memimpin bangsa ini. Apa sebabnya karena selama 3 tahun beliau memimpin negara ini
    terlalu banyak sukses yang dilakukan sekalipun berada apa situasi negara yang sangat.. sangat caos yang diakibatkan oleh regim yang lalu. Tapi dimasa SBY situasi negara sangat kondusif untuk melakukan kebijakan-kebijakan pada negara ini. Jadi seorang Ibu yang tidak tahu apa-apa yang ditinggalkan oleh regim lama toh….. mampu lakukan yang terbaik untuk negara, oleh sebab itu tolonglah hentikan hujatan, fitnah bahkan mendiskredikan nama Megawati Soekarno Putri, karena sadar atau tidak sadar negara ini telah memasuki era demokrasi yang semua orang dapat sebebas-bebasnya menentukan pilihan . Apakah ini pernah terjadi sebelumnya ?……….. Marilah kita sukseskan Pemilu Indonersia dengan demokrasi yang beretika, santun dan elegent. Merdeka…..!!!! Viva MEGA-PRO Rakyat

  55. ipoel on May 27th, 2009 7:39 pm

    To : jtrue……. taukah anda…. Memang ada 40 Prestasi Megawati… tapi apakah anda tahu kalo ternyata ada 4000 kebusukan megawati HAH….. Bego amat sih loe…. kalo loe jd tim suksesnya dia.. jangan bikin komentar yang bikin orang2 pada geli tauk…. BUKA MATA LOE.. MONYET….. DIA ITU DIHUJAT KARENA ULAH DIA SENDIRI….

  56. R.Kayanto on May 27th, 2009 9:45 pm

    Yth, Ibu Megawati Soekarno Putri, Kami mendukung MEGA-PRO Yang Ibu Mega inginkan sama dengan Bapak Prabowo, yang intinya Pro kepada Rakyat Kecil dan tidak salah PDIP dengan GARINDRA untuk menata dan meningkatkan daya beli , maupun membela dan memperjuangkan Rakya Kecil.
    Kami korban PHK ternyata di jalimi dan di ubar janji-janji ama SBY, kan banyak Bohongnya SBY Berhasil , di sebelahmananya perekonomiaan Indonesia Maju , paling maju banyak Korban PHK terus nganngur di pemerintahan SBY.
    Maaa……Juuuuuu ……..!!! Terus MEGA-PRO.

  57. DENI ALIYEN on May 28th, 2009 8:02 am

    Hai seluruh rakyat indonesia tercinta.Hati2 dalam memilih pemimpin kita.Sebab buruk baiknya negara ini tergantung pada pemimpin yang kita pilih.Dalam agama sudah dipesankan oleh Allah kreteria seseorang pemimpin yang harus kita pilih.
    1.Diutamakan harus memiliki dasar agama yang baik.
    2.Orang yang bisa jadi panutan orang banyak(penyabar,pemaaf,rendah hati,puya sifat prihatin,berlaku adil dan tegas,serta punya wibawa dimata rakyat).
    3.Punya loyalitas yang tinggi untuk kepentingan negara dan rakyat.
    4.Punya intelektual yang baik.
    5.Rela berkorban,menempatkan kepentingan negara/rakyat diatas kepentigan pribadi dan golongan.
    6.Berniat jadi pepimpin karena ibadah,bukan karena suatu kepentingan.
    7.Pejuang yang tangguh.
    8.Pemimpin yang sejalan dengan sya’riah agama,menegakkan yang hak dan memerangi yang bhatil.
    9.Pemimpin yang datang dari golongan/agamamu sendiri.
    10.Laki-laki adalah seorang pemimpin.

    Hati2!!,karena salah dalam memilih saudara2 juga ikut andil terhadap dosa yang diperbuat oleh pemimpin.Maka letakkanlah unsur agama ditas unsur lainnya.Kita disuruh tuhan berlomba dalam urusan duniawi,tapi sesekali jangan melupakan urusan hari akhir.
    Sekarang saudara2ku sudah tau sipapa peimpin yang patut kita pilih sesuai dengan yang diamanatkanNya kepada kita didalam Alkhitab.Tanya hati saudar2,jangan ada unsur paksaan atau pengaruh orang lain.

    Ingat!!
    ILMU TANPA AGAMA BUTA.
    AGAMA TANPA ILMU LUMPUH.

    Wassalam

  58. ipoel on May 28th, 2009 11:57 pm

    Setujuuuuu mas deni….. intinya gak ada tempat buat megawati untuk memimpin negeri tercinta ini…… tul gak ???

  59. DENI ALIYEN on May 29th, 2009 12:38 pm

    Itu tergantung tiap pribadi orang mengambil sikap/sudut pandang.Apakah akan mengabaikan aturan agama demi kepentingan duniawi untuk kesenangan yang semu dan sesaat.,atau sebaliknya, melakuran segala proses kehidupan yang sesuai dengan norma2 agama,sehingga akan tercipta kedamaian abadi.Dosa tiap2 manusia pribadi mereka yang tanggung.Saya sebagai saudara seiman hanya mengingatkan saudara2 saya yang barang kali lupa sama norma2 itu…
    Jangan kita sampai ikutan berdosa karena menegakkan aturan yang salah,dan tidak mengingatkan yang salah tersebut.

    Wassalam

    DENI

  60. panji on May 29th, 2009 5:41 pm

    yang menghina ibu mega itu adalah orang-orang yang syirik ajja,,,

    mana mungkin ngaku orang pdip tapi gak ngedukung ibu mega???

    itu kan orang gila,, hahaha

    orang yang ngaku pdip tapi tak ngedukung ibu mega hanyalah ingin menghancurkan nama ibu mega…..
    orang tersebut belum benar-benar memahami pdip secara dalam,,,,,,

    silahkan Anda menghina beliau,,, yang pasti,, kebenaran tidak akan pernah tertukar dengan kebohongan….

    HIDUP MEGA-PRO,,, kapanpun dimanapun, kami semua akan mendukungmu.

    jangan dengarkan ocehan burung beo yang suka menjelek-jelekan ibu mega.

  61. budi on May 30th, 2009 12:18 pm

    Ibu Mega tolong nanti untuk kesejateraan PNS seluruh Indonesia wajib bagi Gubernur/walikota/bupati untuk memberikan uang tunjang khusus untuk menambah kesejateraan karena sy dgr tiap provinnsi beda2 ada provinsi yg kaya tp tunjangan khususn PNSnya kecil dan juga bantuan untuk pegawani negeri yg ingin kuliah SI untuk dibantu uang kuliah minimal 50% semoga Allah mengabulkan doa kami dan Ibu jd pemimpin yang arif dan bijaksana Amin

  62. ade on May 30th, 2009 12:30 pm

    Kami bersyukur MEGA_PRO Rakyat dpt urut No.1 dengan Ridho Allah kita berdoa Pemimpin yg arif dan bijaksana akan memimpin bangsa ini, dan sy ingin MEGA-PRO meningkatkan kegotong royongan dan saling bantu serta iklas dan selalu menjalankan AManat ini dengan selalu Ridho Allah dan meningkatkan ketgawaan serta memikirkan kepentingan rakyat Semoga Allah menjadikan MEGA-PRO jg pemimpin bangsa Amin

  63. Laskar PDIP Surabaya on May 30th, 2009 1:31 pm

    Sekali MErdeks Tetap Merdeka…………
    HIDUP PDIP!!!!! Tanah Indonesia Milik Keturunan Bung Karno…………….
    Akui bahwa jika tidak ada Bung Karno kamu…..kamu…..kamu…..dan kamu semua pendukung SBY dan JK tidak akan bisa merasakan yang seperti saat ini andda semua rasakan…..paling ya kita semua masih dalam siksaan dunia penjajahan………….
    Pada 2009 nanti ini Yang Maha Kuasa sudah mengirimkan seorang Pemimpin Jujur,Berkelamin Wanita dan Pria,bukan Pria dan Pria,memiliki ahklak mulia,mampu mengayomi rakyatnya,idiologi yang tinggi,mampu mengatasi semua rintangan pemerintahan,mampu memberantas para koruptor,pengalaman dengan kerjasama bilateral antar negara,dan yang pasti MEGAWATI adalah PUTRI Pewaris tahta kekuasan atas INDONESIA dari sang AYAHANDA SOEKARNO yang juga sebagai orang yang membebaskan rakyat INDONESIA dari belenggu penjajahan………………..

    You All understand……..PEMILU 2009 milik MEGA-PRO……..PDIP-GERINDRA………..Contreng Monconga Putih sama Garuda Emas………..INDONESIA JAYA…………Salam PDIP………………….

  64. Solichin on May 30th, 2009 9:40 pm

    Ipul… gue lagi males ngomentarin mega.. banyak sih bahan untuk itu. Kita tuh sebenarnya sama, ya cuma sama sama gak suka sama Mega.
    Eh loh Syaifullah ya. Dari medan bukan?

  65. Solichin on May 30th, 2009 9:52 pm

    Kalo Megawati belanja di pasar beli bayem, daun singkong dll ngaku jadi wong mlarat ra bakalan onok wong percoyo. yakin wis lah Tapi nek ngaku dadi wong bodo mesti akeh banget sing percoyo……. Gitu aja po piye Ngaku dadi wong bodo wae ben akeh sing percoyo

  66. yanti roring on May 31st, 2009 4:46 am

    dalam catatan ini aku berjanji dan setia kantetap mendukungmu sampai kapanpun MEGA>>>>>>>>>>>>>>semoga sukses dalam pemilu nanti,kibarkan semangat untuk tetap maju ,maju dan kita menang lagiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiii JBU.

  67. yanti roring on May 31st, 2009 4:51 am

    moncong putih ,,,,,,,,,forever!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!hidup PDI P ——————————

  68. ipoel on June 2nd, 2009 3:35 am

    Solichin… Gwe orang jakarta nih… lha loe org mane ??? Oke, gwe juga setuju ama omongan loe. yg jelas Si Mega itu orang yg gak tau diuntung bla..bla…bla…

    omongannya gak ada yg bermutu…. Coba aja lihat kalo dia lagi bicara atau tampil dimanapun… kelihatan khan begonya….

    Oh ya buat yanti roring, ada satu kata buat loe ; MONCONG LOE YANG MUTIH… coba deh ngaca dan perhatiin congor loe….

  69. ipoel on June 2nd, 2009 3:45 am

    eh… yanti…. kapan si mega pernah menang ???? yang ada juga dia jadi presiden gara-gara dapat lengseran dari gus dur… bego amat sih loe… Dia itu nyalonin 2 kali berturut-turut jadi Capres Gak pernah menang… KEOOOOOOOKKKKK melulu…. udah gitu gak tau malu… mau nyalonin lagi untuk menyambut kekeokan yang ke-3 kalinya…. PUIHHH !!!! MEMALUKAN…

    Udah saran gwe, mending dia jadi ketua ibu PKK di RT nya aja dah…… malah bisa tersalurkan hoby dia ngerumpi, ngehasut, ngejelek-jelekin, ngegosip bareng ibu-ibu… Kwak..kwak..kwaaakkkk…..

  70. ROSA on June 4th, 2009 3:22 pm

    Megawati adalah seorang pemimpin yang berani dan tidak bergantung pada amerika dan liberalisasinya. bangsa indonesia selama di pimpin Ibu Megawati telah banyak mengurangi hutang luar negeri dan salah satu presiden yang telah banyak memperbaharui alutista dari TNI dan Polri untuk menjaga kedaulatan NKRI. Bravo Bu Mega, maju Terus Pantang mundur !… MEGA PRESIDEN

  71. wong miskin on June 4th, 2009 9:44 pm

    Nuwun sewu ,mas Ipoel, mas solichin, mbak bunga dan yg gak suka sama bu MEGA….boleh dong org laen punya pendapat dan mendukung capres-cawapres lain… Ini kan negara demokrasi toh…. Beda pendapat boleh aja. Coba lihat kenyataan..pendukung SBY sukanya menghujat dan mengata-ngatai bu MEGA dan pak JK… Ingat, bagaimana mereka pernah memimpin bangsa ini loh… Pemerintahan pak SBY kan kesinambungan dari pemerintah bu Mega. Pak SBY juga memimpin negara tak lepas dari kerja keras pak JK.. Keadaan kita saat ini tdk lepas dari perjuangan dan kepemimpinan bu Mega, pak SBY dan pak JK dan para pendahulu mereka sebelumnya. Manusia tdk ada yg sempurna, termasuk para pemimpin kita. Gak ada gunanya kan saling menghujat dan mencaci maki… Kita kan sama-sama bangsa Indonesia, punya martabat dan berkepribadian. Jangan sampai kita mencoreng muka kita sendiri dengan kata-kata dan perbuatan kita. Malu sama bangsa lain. Kita kan org beragama, memfitnah, menghujat, menghina, menghasut dan menjelek-jelekkan org lain kan dilarang semua agama. Coba kalau kalian atau saudara kalian yg dicaci maki, diftnah dan dihujat lwt media ini,, apa bisa menerima?? Masih ada persoalan lain yang lbh penting utk dibahas… Tdk ada seorang manusia yg sempurna di dunia ini, entah itu pak SBY, pak JK maupun bu Mega. Tapi biar bagaimana mereka harus kita hargai karena pernah memimpin bangsa ini. Hidup Indonesia…Majulah bangsaku, sejahteralah negriku…..

  72. adri on June 4th, 2009 9:50 pm

    Hari gene masih suka Mega?? Keciaaaaan deh luh….

  73. NSDAP on June 4th, 2009 10:39 pm

    bwt laskar pdip surabaya yg tgl 30 may…,
    Akui bahwa jika tidak ada Pangkima besar SOEDIRMAN , Sutan syahrir, moh Hatta,soeharto, legiun 45, dan para pejuang yg tak dikenal…dll ….kamu…..kamu…..kamu…..dan kamu semua pendukung mega tidak akan bisa merasakan yang seperti saat ini anda semua rasakan…..paling ya kita semua masih dalam siksaan dunia orasi / pidato yg mengledek2 aja , yg cuma bisanya be-teori …aja, mana brani si sukarno angkat senjata di garis depan. jual nyawa buat hadap2 an sama pihak musuh ..?……….Tanah Indonesia Milik kita smua, bukan milik keturunan siapa2…dasar dongo kamu…mental feodalis, otak kodok…kalo Tanah yg di jl teuku umar itu Milik Keturunan Bung Karno ..ya tersrahlah E G P…..

  74. ipoel on June 5th, 2009 12:32 am

    Betul wong miskin… dan kamu akan terus menjadi tambah miskin lagi, kalo seandainya wanita gak berpendidikan itu jadi RI 1….. lha wong aset2 negoro podo dijual…. Pancen O’on tuh si wanita itu…. ora duwe isin. wis kalah eh… ngelek2 sing menang…

    Masalahnya, kalo sedari dulu dia ngaku kalah, gak ngehujat yg menang… fitnah ditebarkan, sportif dan mau mengakui kekurangan dia…. banyak tuh yg bakal simpati… tapi nyatane…… walah.. walah…. PEKO…PEKO TEMEN….

  75. itoch on June 5th, 2009 11:03 am

    ya emang kalo ipoel sih udah kaya jadi ngabisa ngerasain hidup orang miskin kalo aku orang miskin mungkin presiden kamu sby katanya udah nurunin bbm 3 x yah kenapa waktu naikan bbm nya nga di katakan emang kalo nga sekolah bodoyah saya nga sekola bisa sukses poel gimana pendapat loe

  76. itoch on June 5th, 2009 1:14 pm

    orang-orang yang masuk dunia internet orang yang punya pendidikan tinggi, masa kata-katanya kaya orang yang tidak pernah serkolah dan suka menghujat orang lain,saya jadi malu melihat generasi sekarang dan mau jadi apa bangsa ini kalau generasinya suka menghujat dan suka menjelekan orang lain,sebelum meghina dan menjelekan orang lain tolong intropeksi diri sendiri apakah diri kita udah benar kelakuan kita

  77. Mbah on June 5th, 2009 2:03 pm

    Apapun Kate LU Pade . Pokok Neh Pilihan GUEX
    Mega - Prabowo Is The Best

  78. wong miskin on June 5th, 2009 3:40 pm

    Ipoel, gwe miskin stlh SBY jadi presiden koq….
    Pokoke MEGA PRO..enak tenannnnn…… Jangan sirik ya poel…..
    Apa loe bisa jamin kalo SBY jd presiden lagi gwe bisa kaya…… huahahahahahaha…. Emang loe siape poel….Ngaca dwehhh

  79. ipoel on June 6th, 2009 4:14 am

    itoch…. gwe males ngasih pendapat loe… soalnya tulisan loe kagak ngarti, bikin geli…. katanye loe lulusan STM… kok bego amat sih… apa loe udah ketularan sama bego dan dongonya YG LOE DUKUNG SI WANITA TUKANG HUJAT itu… nulis aja belepotan, kalo ngaku lulusan SD sih mending….. SAY NO TO (MEGAWATI) BRUR….

  80. R.Kayanto on June 6th, 2009 7:39 am

    Untuk Boediono !!! Calon Wakil Presiden .
    Coba Pikir dengan Hati dan pikiran RASIONAL DAN LOGIKA, MALAH DENGAN KEINTELEKTUALAN : APAKAH BOEDIONO KEPINTERAN ( EKONOM ) SUDAH SAMA DENGAN BAPAK HABIEBI ( TEKNOKRAT ), DAN BISA MENYAMAI, KEPINTARAN,DALAM MENCIPTAKAN TEORI, FAKTOR DAN DAMPAK HABIEBI DALAM KEDIRGANTARAAN.
    YANG KAMI MAKSUDKAN, SEORANG TEKNOKRAT YANG TERAKUI DUNIA , AJA TIDAK BERHASIL , ( KARENA DI WAKIL / PRESIDEN ) BUKAN BIDANGNYA.
    BOEDIONO , APAKAH SUDAH DAN DAPAT PENGAKUAN NASIONAL DAN INTERNASIONAL, PASTI NILAI ADALAH 0 BESAR.
    SARAN LEBIH BAIK DUDUK MANIS DI BIDANGNYA ( EKONOM )
    RAKYAT INDONESIA , TIDAK MEMERLUKAN BUKAN BIDANGNYA , MALAH NEKAT - NEKATAN , COBA-COBA DI BIDANG POLITIK DAN TERJUN ( BEBAS ) JADI WAKIL PRESIDEN ). SBY APAKAH UDAH MIKIR ………..!!!, RAKYAT TIDAK MEMERLUKAN PIMPINAN COBA-COBA .

  81. maya sari on June 6th, 2009 7:48 pm

    ipoel kalo ngatau masahnya jangan asal ngomong kaya kamu benar aja kamu ngomong ke orang lain kaya malaika tapi kesombongan kamu bisa aja besok atau nusa kamu yang di balikkan kamu jadi miskin itu kapan aja bisa terjadi mengenai jual aset negara apa sby tidak jual aset kalo sby tidak jual aset udah aja bursa saham nya di tutup aja biar ngaada yang menjual aset yah

  82. Solichin on June 7th, 2009 12:31 am

    I personally 100% agree that Sukarno is really hero, but it seem to me that Mege is 180 degree oposite to her father ….. I dont know why .. may be because her education back graund is not enough to support her position
    She should not be our president

  83. itoch on June 7th, 2009 9:08 am

    sebenarnya ipoel yang bego … bukan buka mata mana yang di banggakan kamu.. makanya kalo liat politik itu siliat semuanya apa presidenmu sudah berhasil gitu…. liat dong kebawah kalo liat keatas udah banyak yang berhasil
    katanya kita sudah bersuasembada beras eh 3 hariya kita expor beras dari vietnam
    katanya sekolah ngatis tapi mana buktinya hanya nengri aja lagian sekolah negri banyaknya orang kaya masuknya juga banyak yang pake uang.
    katanya bbm udah si turunkan paktanya kan dinaikan dulu dari 4 ribu jadi 6 ribu terus di turunkan jadi 4400 dengan bangga bbm di turunkan kenapa waktu di naikan ngadiomongin.
    katanya kesehatan gratis buat orang miskin tapi mana paktanya bikin surat miskin aja harus ada biayanya 1 juta.
    katanya di tuduh sudah menjual aset negara kalo gitu tutup aja bursa sahamnya biar ngadijulin asetnya.
    jadi siapa yang bego kamu sekolah tinggi tapi tidak punya etika kaya tukang becak aja mendinga tukang becak karena nga sekolah tari pada ipoel yang tidak punya etika katanya presiden kamu harus santun janga menjelekan orang lain tapi nyatanya lebih kamu lebih dari orang yang tidak berpendidikan kamu lulus hasil nyogokyah.
    makanya ipoel jangan cuma dirumah anak mamih hanya nonton tv denger yang manis manis aja cari dong dari yang pait paitnya juga kalo suka politik jangan setengah aja
    bego loe

  84. itoch on June 7th, 2009 9:12 am

    tuh kan kalo ipoel itu bego kalo udah kalah jadi nyerang pribadi yah bukan ngasih pendapat bego loe

  85. itoch on June 7th, 2009 10:04 pm

    eh ipoel ko nga ngasih hujatan hari ini ????????????
    komputernya hasil minjemnya nga bisa kasih komentar hari ini mungkin apa yah……………………………………………………………………..

  86. Si Komo on June 7th, 2009 11:48 pm

    Betul Itoch, si ipoel itu norak banget. Padahal dia yg hujat dan fitnah org, tapi nuduh yg laen. Kamu gak dewasa dan spt org gak berpendidikan dan tdk beragama poel… Koq bela SBY mati-matian sampe menghujat capres laen. Gwe neg lihat tulisan si ipoel yg isinya caci maki dan hujatan. Loe emang cocok jd pendukung SBY krn typical dan kelakuan loe persis banget sama tim sukses dan para pendukung SBY. Pendukung SBY selalu mengkondisikan seolah SBY dizolimi, difitnah dihujat, pdahal itu cm cari simpati.rakyat toh. Trus pendukungnya trutama tuh si malarangeng..ngeng…ngeng..ngeng bersodara (Andi, Rizal dan Coe) pada suka cari muka. Amit-amit. Selalu memuji-muji SBY kayak manusia setengah dewa, bilang santun lah, berwibawa lah… Hahaha…emang bener sih…tapi SBY udah mewakilkan bagian hujat, caci maki, jelek-jelekin org ke Rizal, Ruhut, Mubarok, ipoel dan pendukung laennya. Sebel gwe lihat muka-muka munafik… Coba loe lihat di internet, pendukung SBY kebanyakan norak n kampungan, sukanya menghujat, mencaci maki, memfitnah capres laen… Malu dong…ngaku berpendidikan (buktinya bisa buka internet), tapi kelakuan kayak org gak sekolah, gak beradab n gak beragama.
    Hidup Itoch, Hidup Maya Sari, Hidup mbah…hidup semua yg santun dlm berpendapat…!!! Pokoke… Mega Pro or JK Win is the best lah….

  87. arie on June 8th, 2009 10:49 am

    megawati ga bisa apa-apa……..
    dia cuma nebeng nama besar bung Karno sebagai proklamator yang kita hormati dan hargai.
    kasihan nama besar bung karno…… megawati sebaiknya ga usah mencalonkan diri jadi presiden, ntar banyak BUMN yang dijual lagi kayak saat jadi presiden dulu…
    pa prabowo…. sadar dong pak….. bapak memilih orang yang salah

  88. Si Komo on June 8th, 2009 11:14 am

    Itoch, si ipul kualat abis… Dia pernah bilang kalo nyebut nama bu Mega bisa mules n mencret…Rasain loe poel…makanya mulut tuh dicuci biar gak kotor kayak comberan…Mosok capresnya dibilang santun tapi pengikutnya dan pendukungnya norak, kampungan n pada munafik dan bejat!!! Mana ada yg percaya euyyyy. Munafik and pembohongan publik coy…

  89. Mbah on June 8th, 2009 11:41 am

    Harus Diingat Jasa IBU MEGA Kalau Dulu SBY Terpilh PILPRES*2004 Itu Karena Jasa IBU MEGA YANG DAPAT MELAKSANAKA PEMILU SECARA LANGSUNG DAN BERSIH. MAKANYA APA ADA YANG LEBIH BAIK DARI IBU MEGA .
    UNTUK RAKYAT Kalau ADA YANG LEBIH BAIK …!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!

  90. cecep on June 8th, 2009 9:51 pm

    LANJUTKAN perjuanganmu poel !!! gua dukung abis 100% .. jangan menyerah & takut. Tolong bantu gua juga poel .. ilangin enek & mual gua biar jangan ampe muntah kalo dengar nama MBOK mega.

  91. Kontra on June 9th, 2009 12:18 am

    saya sih ngemaklum kalau ipoel itu saudaranya setan dan temanya iblis, sehingga kata-katanya merupakan cermin dirinya.

  92. Kontra on June 9th, 2009 12:21 am

    Saya sih ngemaklum kalau ipoel itu saudaranya setan dan temanya iblis, sehingga kata-katanya merupakan cermin dirinya, termasuk juga yang mendukung ungkapannya.

  93. Kontra on June 9th, 2009 12:31 am

    Saudara saudaraku sebangsa dan setanah air, jangan mendukung apalagi mengikuti kata-kata ipoel. Dari kata-katanya sangat jelas menunjukan sifat setan, iblis dan gandaruwo. Nauzubilahimindalik. Semoga Allah mengembalikannya kembali sebagai manusia. Amin.

  94. Solichin on June 9th, 2009 10:20 am

    He CECEP GORBACHEV….. .. alasan loh setuju 100% ma ipoel apaan . . .
    kalao gua sih setuju aja ma loh juga setuju ma ipoel tapi alasannya
    Prabowo sangat Risk Taker.. sedangkan Mega tidak bisa menjadi rem yang baik buat Prabowo, karena menjadi rem yang baik pada dirinya sendiri juga gak bisa. Unt negara (keputusan besar) kan nggak boleh diambil dengan emosional
    tapi hrs diambil secara rasional.
    Positionally Mega diatas Prabowo, tapi Technically Prabowo diatas Mega, jadi nantinya si Mega akan under pressure. Sifat Prabowo yang risk Taker akan membuatnya menjadi nglunjak dan tinggi hati (Mirder)
    Tapi nggak apa apa…… ipoel and cecep gorbacep .. gak apa2 karena yang pasti itu nggak akan pernah terjadi. kenapa nggak pernah terjadi ?????? karena mega/prabowo nggak akan menang………………………

  95. Wisnu on June 9th, 2009 5:36 pm

    Sembako murah akan direalisasikan, apabila Mega-Prabowo terpilih dalam pilpres 2009. Kebanyakan orang tidak mengerti dengan kalimat tersebut, atau memang pura-pura tidak mengerti dan membuat penalaran lain untuk menjerumuskan masyarakat seolah-olah dengan sembako murah petani akan rugi.

    Orang-orang seperti inilah yang hanya bertujuan untuk membohongi rakyat.

    Padahal, MAKSUD DARI SEMBAKO MURAH adalah pada awal pemerintahan Mega-Prabowo kelak, pasangan Capres dan Cawapres ini akan MENINGKATKAN PENDAPATAN MASYARAKAT dengan Sistem Ekonomi Kerakyatan yang menjadi pemikirannya.

    Sehingga, dengan meningkatnya pendapatan masyarakat Indonesia walaupun harga 1 kg beras Rp. 50.000,- akan tetapi apabila kaum buruh saja bisa berpenghasilan diatas 3 juta rupiah maka beraspun akan terasa murah.

    Apakah mungkin buruh berpenghasilan diatas 3 juta rupiah?

    Pasti mungkin, karena pertumbuhan ekonomi dibawah kepemimpinan Mega-Prabowo akan mencapai “Double diggit” dan ini akan berimbas kepada meningkatnya pendapatan masyarakat Indonesia.

    Indonesia membutuhkan seorang pemimpin yang tegas dan optimis, bukan orang memiliki mental tempe yang hanya bisa mengeluh, bukan orang yang hanya bisa berhutang dan bukan juga orang yang plin-plan.

  96. samuel on June 9th, 2009 10:09 pm

    iya buat solichi nga apa2 mau dukung siapa juga tapi yang positif jagan mengjhujat gitu manusia itu ada yang menciptakan kalo ipoel ya keterlaluan kalo beda sih biasa aja kalah menang toh nga ada pengaruhnya pada kita tapi yang komentarnya yang positiflah semua itu manusia ada kekurangan dan kelebihan masing masing, kalo di agama islam kalo kita menghina seseorang itu samajuga menghina yang menciptakan ngatau kalo di agama lain maaf sebelumnya ini tidak membawabawa agama cuman kalo di islam itu begitu yah buat semuanya. ok buat indonesia

  97. samuel on June 9th, 2009 10:18 pm

    dan buat cecep kalo dari namanya pasti islam mana yang baik mana yang jelek kamu pasti sudah tau kan kamu dah dewasa cuman saya melihat dari semua calon presiden komentar yang mengghujat itu paling banyak di komentar megawati emang saya belum memutuskan saya masih melihat semua capres ada kekurangan masing masin masa pendukung sby yang katanya santun berwibawah perkatanya begitu kaya mencerminkan orang tidak sekolah sih dan bolak balik ke mega hanya menjual aset kalo ngamau di jual itu bursa saham ditutup aja itu bejnya.

  98. vicariya on June 9th, 2009 10:18 pm

    apapun pilihannya CAPRES ku tetap MEgawati…..

    jangan bt SBY itu kelihatan kayak bodoh dan bejat gara2 kata2 dari para pendukungnya yang kayaknya gak punya moral deh…..

    masing pemimpin itu punya kelebihan dan kekuranagn masing….!!!!

    BRAVO MEga_ Pro

  99. DENI ALIYEN on June 10th, 2009 1:56 am

    Assalamu’alaikum ww.
    Kenapa ya, semua orang sibuk mengurus/menjelek2kan orang lain,sementara diri kita sendiri belum terurus.Perlu saudara ingat kaya atau miskinnya kita bukan mutlak ditangan presiden,tapi tergantung dari usaha kita dan rezky yang diberikan oleh tuhan kepada kita.Tugas kita cuma memilih pemimpin sesuai kreteria agama kita seperti yang telah saya jelaskan sebelumnya.Saya bukan berpihak pada calon manapun dalam debat ini, karena semua warga negara yang memenuhi kreteria berhak mencalonkan ataupun dicalonkan jadi pemimpin.Tapi saudadara2 yang mengaku sebagai orang muslim,tidak boleh mengenyampingkan aturan agama jika saudara2 masih mengaku pengikut agama tersebut.Didalam Alqur’an sudah dikatakan bahwa seorang pemimpin itu adalah laki2.Jadi janggal rasanya jika seorang mengaku muslim mengabaikan aturan Allah itu yang justru ngotot mau mengangangkat seorang pemimpin dari golongan perempuan.Sebetulnya apa yang saudara cari dalam hidup ini?Mengaku orang muslim tapi mengabaikan aturannya karena kepentingan sesaat,atau lebih baik tidak mengaku orang muslim sama sekali,atau saudara2 betul2 jadi orang muslim yang sebenarnya dimata Allah…..Amien.

    Wassalam

  100. Mbah on June 10th, 2009 9:45 am

    Dalam Buku KERTANEGORO Bahwa Republik Indonesia Raya Akan Dipimpin Oleh 3S ( Soekarno ; Soeharto ; SBY ) Setelah ITU Selanjutnya Akan Dipimpin Oleh Seorang Perempuan Yang Menjadikan Rakyat Indonesia SEJAHTERA . Bangsa Indonesia Raya Menjadi Negara Adil, Makmur,Dan Bermartabaat.

  101. adri on June 10th, 2009 12:07 pm

    hidup Ipoel.. SAY NO TO MEGAWATI!!!

  102. panji on June 10th, 2009 3:51 pm

    meskipun didalam Al Quran pemimpin itu laki2, tapi hanya Allah lah yang berkehendak. Contohnya, berkat kehendak-Nya lah Ibu Mega pernah jadi presiden…
    Ingat!!!!!! Imam Yusuf khardhawi pun pernah berpendapat, bahwa perempuan boleh menjadi pemimpin di suatu negara,

    Bagi saudara-saudaraku yang mendukung ibu mega,,,,janganlah terprovokasi oleh orang-orang yang syirik kepada ibu mega,.
    Kuatkan lah tekad Anda untuk selalu mendukung Beliau…..
    Jangan dengarkan semua hinaan yang datang kepadanya,,,,
    sebetulnya, orang2 yang menjelek-jelekan ibu mega itu hanya ingin merusak suara MEGA-PRO di pilpres nanti…

    Kalau mereka tidak setuju kepada Ibu mega,, kenapa mereka masuk ke acara Megawati?????

    Dari situ telah kita ketahui, bahwa mereka yang tidak setuju kepada ibu Mega, ingin menghancurkan nama baik Beliau..

    HATI-HATi,,,HATI-HATI,,,,HATI-HATI,,, PROVOKASI

    HIDUP MEGA-PRO…………

  103. untung on June 10th, 2009 4:36 pm

    nah gitu pada akur jangan saling menghujat aja beri komentar yang membangun sebagai rakyat hanya menilai saja kalo kalia sudah pas sama pilihan kalian ya tingal contreng aja pada waktunya bereskan beda pendapat sudah biasa saling menghujat tidak biasa yah hidup indonesia jaya selalu

  104. Kontra on June 10th, 2009 11:21 pm

    Assalamu’alaikum ww.

    Kepada saudara Deni Aliyen yang menyampaikan “Didalam Alqur’an sudah dikatakan bahwa seorang pemimpin itu adalah laki2.Jadi janggal rasanya jika seorang mengaku muslim mengabaikan aturan Allah itu yang justru ngotot mau mengangangkat seorang pemimpin dari golongan perempuan”
    Mohon maaf, kalau menurut saya saudara juga sama saja ngotot dengan menyampaikan kandungan Alqur’an mengenai pemimpin, yang hanya menurut persepsi anda.
    Seolah-olah orang muslim yang memilih calon perempuan, menurut pendapat anda adalah muslim yang tidak mengikuti aturan Allah.
    Dinegara kita banyak para kiyai dan para akhli agama Islam yang jauh lebih tinggi ilmu agama Islamnya daripada kita.
    Biarlah beliau-beliau yang memutuskan lewat MUI, selama diantara beliaupun masih terjadi perdebatan dan belum ada putusan, untuk level kita janganlah memperdebatkan hal tersebut, karena akan membuat kita sebagai sesama muslim saling bermusuhan.
    Kalau sudah bermusuhan karena saling merasa paling benar, sama saja kita melanggar aturan Allah, karena Allah mengatakan melalui Al-Qur’an : sesungguhnya sesama muslim itu bersaudara.
    Semoga Allah S.W.T. memberi hidayah kepada kita semua. Amin.

    Wassalam.

  105. R.Kayanto on June 10th, 2009 11:35 pm

    Mualaikum salam w.w., Untuk DENI ALIYEN Kita tidak membicarakan Negara Islam , tetapi Negara Republik Indonesia yang BERLANDASKAN PANCASILA.
    Secara Pribadi saya simpati dan ada harapan JIKA DIPIMPIN IBU MEGAWATI, JADI PRESIDEN DAN BAPAK PRABOWO SUBIANTO JADI WAKIL PRESIDEN , INSYA ALLAH Ibu Mega dan Bapak Prabowo t

  106. R.Kayanto on June 10th, 2009 11:56 pm

    Mualikum salam ww, Maaf jawaban kami terputus / terpotong.
    Dan kami lanjutkan: ………INSY ALLAH Ibu Megawati Soekarno Putri dan Bapak Prabowo Subianto , Menjadi Presiden dan Wakil Preisiden Republik Indonesia periode 2009-2014,tidak menjalimi SELURUH RAKYAT INDONESIA, Karena pengalaman kami , sebagai rakyat dan pernah diBOHONGI oleh Pimpinan SBY, akan menyelesaikan hak-hak karyawan Dana Pensiun ( Hak Karyawan ) akan diselesaikan , ITU JANJI DI CIKEAS ( 5 th yanglalu ) , sampai sekarang belum diselesaikan DENGAN BAIK .
    DENGAN JANJI BEGITU PADA WAKTU ITU KAMI KAMI BERSUJUD SYUKUR KEPADA ALLAH SWT, TAPI BOHOOOOONG DAN INGKAR DARI JANJI., dan di janjikan selefel SEKMEN BUMN + MENTRI BUMN dan Para Pejabat-pejabat Pemerintahan, ( Dan kami sujud syukur diatas aspal Panas ).
    Dari hal-hal tersebut diatas , saya MENGINGINKAN PIMPINAN YANG AMANAH DAN TIDAK MENJALAMI DAN MEMBOHONGI RAKAYAT.
    Untuk Bu Mega dan Pak Prabowo , Kami yang terjalimi , berdoa mudah - mudahan Allah swt Melindungi Ibu dan Bapak, dan di mudahkan Menjadi Pimpinan Negara Republik Indonesia DENGAN NIAT IBADAH RIDO LILAH HITA ALLAH. Amiin Yarobula Alamiin.

  107. epeng on June 11th, 2009 2:33 am

    Sejak Negara ini didirikan mengikuti pahan Nasionalisme yang mengakar pada budaya bangsa. Jadi urusan agama bukanlah urusan pemerintahan, sebab pemerintah hanya menjamin pemeluknya memeluk agamanya masing-masing. Kayanya sementara agama menganggap agama penentu pemimpin bangsa, sya kira itu sangat tidak realistis !!!….. Mohon kita sebagai warga negara yang baik sadar akan tanda-tanda yang menunjukkan bahwa negara ini “milik dari dan oleh” satu agama. Negara ini adalah NEGARA KESATUAN REPUBLIK INDONESIA (titik) alias NKRI. Merdeka bangsaku,…… Merdeka Jiwaku……

  108. richardo naraheda on June 11th, 2009 12:10 pm

    ada yg bilang, byk GAG SADAR bhwa bu mega telah melakukan byk hal waktu jd presiden. masalahnya……sebagian besar rakyat indo SADAR bukan GAG SADAR.

    trus ada jg yg bilang 33,1 % suara buat pdip. hrsnya mega jd presiden. wah kayaknya blum ngerti sistim pemilu tuh, …………
    harusnya kita rela n besar n kuat hati. siapapun yg terpilih di pilpres, itulah yg paling di restui jd presiden, trus yg laennya ndukung. boro boro ndukung, bu mega aja gag ngucapin selamat.

    kita punya segalannya, indonesia kaya. cuma kita miskin hati, gag mo ngakui kekurangan. tuh aja koq.

  109. ROSA on June 11th, 2009 10:29 pm

    alhamdulillah Bu Mega walaupun dihujat ipul dan genknya msh tetap sehat walafiat. seseorang itu tercermin dari tindakan dan mulutnya. aq jd kwatir jangan jangan pendukung sby kebanyakan kaya ipoel . wah kasian banget pak sby. orang yang katanya ngajak berpolitik santun banyak didukung orang kayak ipul. apa jadinya negara ini ? sadar puel…… ngaca dulu… untuk semua pendukung Mega Prabowo jangan terpancing komentar yang mengalir mirip comberan, anggap aja itu orang stres….. bravo mega prabowo !

  110. DENI ALIYEN on June 12th, 2009 1:05 am

    Maaf,jangan salah tafsir dengan kata2 saya,saya sama sekali tidak pernah menyinggung negara islam,karena saya tahu negara kita adalah negara NKRI,negara islam itu cuma ada dalam hati kita masing2 dalam menjalankan sari’at islam tersebut.Saya menjalankan kewajiban saya untuk mengingatkan saudara2 saya seiman tanpa ada madsud menyinggung pihak lain.Lagipun didengar atau tidak oleh saudara saya seiman itu hak meraka,tapi kewajiban saya sebagai orang musleem selesai.Lagipun saya bingung kenapa saudara2 mengukur keimanan saudara dari kiyai atau anggota MUI,tingkat keimanan seseorang itu hanya tuhan yang tahu,bukan dari gelar yang disandangnya.Kita boleh2 saja mengikuti kiyai (MUI)dalam menetapkan aturan pemerintahan,tapi masalah pilihan keimanan kita yang menentukan.Tuhan katakan akan selamat hidup seorang muslim kalau berpegang cuma 2 aturan(AlQur’an dan hadist).Kita juga dianjurkan mengikuti ustad dan kiyai kalau kita juga mengerti kandungan AlQur’an tsb.Karena kalau kita bodoh,siapa yang bisa jamin kiyai dan ustad tsb benar dimata tuhan.Dijaman rasul kita disuruh mengikuti sahabat2rasul tsb,karena sahabat2 itu telah teruji oleh rasul sendiri.Tapi dizaman sekarang coba lihat banyak orang yang kita anggap pintar menafsirkan agama justru membuat kebingungan bagi umat muslim sendiri.Coba lihat semenjak nabi dan sahabat wafat berapa aliran islam yang timbul yang justru membuat orang muslim itu pecahApa itu NU,SUNNY,Sy’ah,Muhammadiyah,dan banyak lagi yang lain..Sementara Allah telah menigatkan dalam Alqur’an bahwa diakhir jaman agama islam itu akan pecah melebihi 70 aliran,tapi kata Allah kalau umatku teliti dengan selalu berpegang pada Alqur’an niscaya akan selamat, karena dari sekian banyak aliran itu cuma satu yang diridhaiNya.Kenapa manusia justru kalau untuk kepentingan dunia mereka akan berlomba2 menuntut ilmu kemanapun,tapi untuk kepentingan Akhirat mereka menggantungkan nasibnya pada kiyai dan ustad.Nauzubillah.Saya terpaksa masuk keforum ini karena sudah banyak kejanggalan yang perlu diperbaiki.Kenapa saudara menjelek2kan orang lain karena untuk kepentigan saudara dan idola saudara.Cukup saudara saja yang tahu pilihan saudara sesuai UUD,lagipun pemimpin akan dipilih langsung oleh rakyat,rakyat itu tidak bodoh,mereka akan melihat dengan nurani,bukan dengan mata yang bisa silau karena harta.Dan perlu saudara ingat kemiskinan saudara bukan mutlak kesalahan presiden.Siapapun presiden kalau saudara tidak berusaha merobah nasib,percayalah nasib saudara akan tetap sama.Kenapa saudara mengantungkan nasib kaya miskinnya saudara pada negara atau presiden.Jangan tanya apa yang sudah negara berikan padamu,tapi coba tanya apa yang sudah kamu berikan untuk negara.Perlu saudara ingat ,apabila anda bekerja pada lembaga pemerintahan,dan apabila anda tidak bekerja sesuai amanah, itu berat mempertanggung jawabkannya dimata tuhan dan rakyat,karena gaji yang anda terima tiap bulan adalah uang rakyat..Dari dulu sampai sekarang saya tidak pernah meyangkutkan nasib kaya miskinnya saya pada negara dan presiden.Saya tidak mau menanyakan apa yang diberikan negara kepada saya,justru saya mau berbuat sesuatu untuk negara saya,makanya saya pergi jadi pekerja keluar negeri untuk menghasilkan devisa bagi negara saya.Kebanyakan orang sudahlah kerja dinegeri sendiri KKN pula lagi,apa ndak malu sama negara/rakyat sendiri.Jadi sekali lagi kepada simpatisan salah satu pemimpin baik yang murni atau ada embel2 kepentingan,cukuplah saudara menghasut rakyat dengan pilihan saudara dengan menjelekkan orang lain.cukuplah saudara saja yang tahu pilihan saudara,karena rakyat juga punya pilihan masing2 di pemilu nanti.Saya tidak pernah menyebutkan siapa idola saya disini,dan saya juga tidak pernah meyebut nama yang tidak saya sukai disini,karena itu tidak baik.Saya tidak pernah bilang tak suka sama sama salah satu kandidat.Biarlah nanti rakyat yang memutuskan.
    Sekian,mudah2an bisa dimengerti,saya mohon maaf kalau ada kata2 saya yang kurang berkenan.

    wassalam

  111. ipoel on June 12th, 2009 3:23 am

    Buat saudara-saudaraku seperjuangan…. Bagaimana kalau dalam waktu dekat ini, saya didukung rekan-rekan akan membikin sebuah acara ” SAY NO TO MEGAWATI ” di sebuah tempat……..di Jakarta.
    Why ???

    Soal kesiapan Panitia. Jangan khawatir…. Dan sebagai informasi tambahan, dalam acara tersebut, Insya Alloh akan disediakan WC yang lebih banyak… karena dikhawatirkan pendukun & peserta acara akan lebih sering buang air besar ( maaf : mencret-mencret ) karena seringnya nama megawati dikumandangkan untuk ditolak…. Oke…

  112. Mbah on June 12th, 2009 1:50 pm

    Hasil Survei Boleh Beda Tapi Pediksi Yang Muncul Pada Pilpres Putaran Kedua:
    Pasangan MEGAWATI - PRABOWO DAN JK - WIRANTO.

  113. rie on June 12th, 2009 3:46 pm

    ASS WR WB.. MARILAH KITA DUKUNG CAPRES DAN CAWAPRES.. BIARLAH RAKYAT YANG MEMILIH DAN SIAPAPUN YG MENANG HARUS KITA DUKUNG!! MEGA-PRO MENANG KITA DUKUNG!, JK-WIN MENANG KITA DUKUNG!, SBY-BERBOEDI MENANG KITA DUKUNG! DAN HASILNYA PUN RAKYAT YG MERASAKAN BAIK DAN BURUKNYA.. KITA GA USAH SALING MENGHUJAT, MENYINDIR ATAU SALING MENJATUHKAN SATU SAMA LAINNYA, KARENA ITU TIDAK BAIK!! SAYA SEBAGAI RAKYAT KECIL MEMILIH SBY-BERBOEDI!! LANJUTKAN..!!!

  114. wawan on June 12th, 2009 9:08 pm

    tanya rakyat IBU MEGA,jauh lebih baik memberikan sekolah murah dari SD-UNIVERSITAS,dan kesehatan murah sebagai modal anak bangsa dalam memperbaiki keturunan dalam keluarga indonesia dari sabang sampai merauke,daripada BLT yang hari ini rakyat dapatkan hanya untuk membeli rokok,dan bayar hutang sisanya untuk jadi modal NOL BESAR.

  115. Kontra on June 13th, 2009 4:27 am

    Tidak ada yang salah tafsir dari sudara, tetapi tafsir saudara yang esensinya seakan akan apa yang anda tafsirkan paling benar. Apalagi seakan akan tidak mempercayai para kiai yang nota bene sebagai gantinya Nabi setelah para Sahabat, Imam dan Wali.
    Menurut saudara, ”Kita juga dianjurkan mengikuti ustad dan kiyai kalau kita juga mengerti kandungan AlQur’an”. Bagaimana kita dapat lebih dulu mengerti kandungan AlQur’an, sementara pertama kali mengerti Qur’an justru dari kiyai.
    ”Negara islam itu cuma ada dalam hati kita masing2” pengakuan tersebut seharusnya tidak menjadikan bingung. Seperti yang saudara sampaikan ”Lagipun saya bingung kenapa saudara2 mengukur keimanan saudara dari kiyai atau anggota MUI”
    Kebingungan tersebut akibat penafsiran sendiri yang beranggapan bahwa orang lain mengukur keimanan dari kiyai. Sementara saudara mengukur keimanan berdasarkan AlQur’an dan hadist yang ditafsirkan sendiri.
    Masalah pecahnya Islam sampai lebih dari 70 aliran, semua aliran juga sama seperti saudara, merasa dan meyakini yang dipakai aturan dari AlQur’an dan hadist
    Bahkan Ahmad Musadek, awalnya karena dia menafsirkan Qur’an dan Hadist sendiri, dan mungkin lebih serius dan lebih intent daripada anda karena dia tidak lagi bekerja apalagi keluar negri.
    Bekerja pergi keluar negri atau bekerja di negri sendiri, selama diperoleh dengan halal sama saja, bukan berarti yang bekerja dinegri sendiri tidak manambah devisa negara.
    Masalah besar kecil tergantung dari tingkat skill dan nasibnya, sedangkan masalah qualitas tergantung cara mendapatkannya.
    Baik dinegri sendiri maupun diluar negri, jika caranya kotor seperti korupsi, money game, judi atau hal2 lain yang dilarang agama, tetap saja haram atau qualitasnya jelek.
    Siapapun atau dari partai manapun baik calon, tim sukses, kader atau simpatisan, jika menghasut dan menjelek-jelekan lawan politiknya, harus diingatkan karena tidak ada agama yang menyuruh demikian apalagi Islam yang Rachmatan Lil Alamin.
    Tetapi didalam hidup bermasyarakat yang begitu homogen haruslah berhati-hati, apalagi menyangkut masalah agama.
    Benar itu belum tentu baik dan baik itu belum tentu benar. Tetapi kebenaran itu harus disampaikan dengan cara yang baik Bukan dengan MERASA sudah benar dan MERASA sudah baik.
    Wassalam.

  116. d2 on June 13th, 2009 6:18 am

    HIDUP IPOEL………LANJUTKAN …perjuangan mu IPOEL…nih saya copy paste in lg dari web ….
    http://groups.yahoo.com/group/indonesia_damai/message/22117?l=1….ttg keberhasilan si MBOK yg berotak kebo …
    Belum genap lima tahun rezim otoriter tumbang, ruang tahanan kini
    mulai diisi lagi oleh tahanan-tahanan politik. Orang-orang direnggut
    kebebasannya, meringkuk di balik terali besi penjara. Mereka dituduh menghasut,
    membuat onar, menghina simbol-simbol, dan merongrong negara. Warisan kolonial,
    pasal-pasal karet tentang apa yang dimaksudkan penyebaran rasa kebencian,
    Haatzaai Artikelen, dihidupkan kembali. Koruptor dibebaskan dari semua tuduhan.
    Pelanggar hak asasi manusia bebas berkeliaran. Zaman lama telah kembali.
    SIANG 14 Juni 2002, sekelompok kecil pemuda bergerak menuju Istana Negara. Walau
    tidak sampai 20 orang, unjuk rasa kelompok yang menamakan diri Gerakan Pemuda
    Kerakyatan (GPK) dan Serikat Tani Nasional (STN) itu sedikit berbeda dibanding
    pakem yang biasa dilakukan mahasiswa. Setting demo dibuat bergaya teaterikal
    dengan lakon serius berjudul “Ganti Mega-Hamzah dengan Pemerintahan Rakyat Miskin”. Muzakkir dan Nanang Mamija yang menjadi aktor utama pagelaran itu bertelanjang dada. Seluruh tubuhnya dilabur kostum cat warna warni, merah, putih, kuning, biru. Di dada Muzakkir tertera “Mega-Hamzah Haz Turun” sedangkan di punggung Nanang tertulis “Tanah Modal Teknologi Modern untuk Petani”.
    Muzakkir dan Nanang menjunjung bangku terbalik yang diatasnya terdapat foto
    wajah Presiden Megawati dan Wapres Hamzah Haz yang disilang merah. Kursi pun
    diempaskan. Muzakkir dan Nanang menginjak-injak foto. Alam, aktor pembantu,
    mengakhiri aksi itu dengan menabur nasi dan lauk basi di atas foto.
    Stop. Acara bubar, tanpa insiden, seluruh pemain pulang ke rumahnya
    masing-masing dengan aman.
    Aksi itu membuat berang kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) yang menjadi Menteri Tenaga Kerja Jacob Nuwa Wea berang. Jacob Nuwa Wea
    dengan gayanya berujar akan membuka baju menteri untuk mengejar demonstran yang dianggap menghina Presiden Megawati yang juga ketua umum partainya. Megawati diberitakan marah dan sempat mengancam mencoret ke-WNI-an para demonstran. Empat hari kemudian atau tanggal 29 Juni, ketika Muzakkir yang sehari-hari
    sebagai pengamen ditangkap polisi di perempatan Jalan Letjen Suprapto, Jakarta. Disusul Nanang ditangkap tanggal 30 Juni dini hari saat tengah tidur di
    rumahnya. Adapun Alam hingga kini masih buron. Muzakkir dan Nanang didakwa
    menghina Kepala Negara dengan ancaman pidana Pasal 134 dan 137 Kitab
    Undang-Undang Hukum Pidana.
    “Saya tidak menyesal ditangkap oleh polisi, ditahan atau dihukum. Berkali-kali
    kami demo enggak ada hasilnya. Namun, dengan aksi kali ini kami berhasil memaksaperhatian presiden. Kami tidak puas karena kebijakan Mega-Hamzah terhadap rakyat miskin tidak berubah. Dulu saya ikut kampanye bersama PDI-P yang katanya membela rakyat miskin, namun sekarang saya benci Megawati,” ujar Muzakkir datar…….HIDUP IPOEL…….

  117. Mbah on June 13th, 2009 10:53 am

    Apa LOE Masih Mau Mendukung-dukung Yang Banyak BOROKnya.
    Entar lagi Borok DPT, BOROK BLT , BOROK SURVEI , BOROK NEPOTISME,
    Dan BOROK-BOROK Lainnya . Masyarakat Mau MUNTAH Melihatnya.
    Sok Sopan , Sok Santun , Sok Karismatik , Taik KUCING SEMUANYA>

  118. indonesiaku_majulah on June 13th, 2009 11:23 am

    borok siapa yang dibilang…
    apa yang dikatakan “d2 ” itu fakta..itu yang disebut oleh mbok mega sebagai pro rakyat..
    baru rakyat kritik dikit ee..dia marah..bom dimana2.
    itu belum seberapa dari ga becus nya dia ngurus negara dulu..
    beda banget ma bapaknya…
    dia tu disetir ma suaminya…cuma karena anaknya soekarno dia mau jadi presiden..klaw kemampuan NOL…
    bisanya Nyindir orang..

  119. Netral on June 13th, 2009 1:27 pm

    Pendukung Mega dan pendukung Sby saling menghujat dan saling menjelek-jelekan dan saling sindir. Dari cara yang halus sampai cara paling kotor kata-katanya. Ada yang mengaku akademisi, ada yang mengaku agamis, ada juga yang mengaku netral. semuanya saling hujat lawanya.
    Sangat kontradiktif dengan simbol Indonesia yang ramah, santun dan rukun.
    Marilah semuanya merenung, kita ini sama satu bangsa, yaitu bangsa Indonesia. Saling hujat akan membuat makin panas dan makin jauh dari persatuan. Yang menang akan semakin bangga dan sombong, yang kalah akan semakin sakit hati, jadi semuanya tidak ada yang benar.

  120. Netral on June 13th, 2009 7:21 pm

    Kritik yang disampaikan, baik itu dilakukan mulai dengan cara baik, sopan, menyindir apalagi sampai menghujat, jika ditanggapi dengan hati panas dan ego yang tinggi, apalagi dengan pengetahuan dan pemahaman yang tidak memadai maka yang terjadi hanya akan saling membalas.
    Begitu juga buat yang menyampaikan kritik, jika kurang menguasai pokok permasalahannya dan kurang menguasai cara penyampaiannya, sama saja yang terjadi hanya akan saling membalas.
    Apa yang akan disampaikan tergantung dari niatnya, jika niatnya baik maka akan jadi baik, jika niatnya jelek walupun alasanya kritik membangun, sesuai agama maka tetap akan jadi jelek.

  121. Pro ipoel & d2 on June 13th, 2009 9:22 pm

    Poel, d2 and yang lainnya yang sealiran aku pro kamu semua. Kita harus mengungkapkan apa yang menjadi kekesalan kita. Daripada ditahan kan nanti malah jadi stroke buat kita. Jangan peduli yang lain jadi tersinggung dan panas, biarlah mereka mengatakan kita ini apa, walaupun ada yang menjuluki tidak sopan lah, sok akademis lah bahkan ada yang mencap kita saudara setan, memang kita saudaranya setan kan. Daripada alim, sopan tapi hanya pura pura, padahal hatinya panas membara, itu sama saja memelihara setan dalam tubuhnya. Justru yang jujur kita yah apa yang ada dalam hati sesuai dengan ungkapannya. Jadi kesimpulannya kita ini setan beneran kan. Yang menanggapi kita dengan kata kata seperti kita, ya sama juga setan. Dan yang pura pura dengan cara sindiran maupun cara yang tidak terbuka, ya sama saja yang memelihara setan. Jadi sesama setan jangan saling mendahului. Tapi poel, kamu jangan bawa-bawa nama Alloh dong dalam tulisan kamu, nanti kita lebih dilaknat lagi lo, oke!!. Hidup ipoel……., hidup d2…….., hidup Setan………

  122. WONGCILIK on June 14th, 2009 4:54 am

    MAU SEMBAKO MURAH? MAKAN AJA TUH NASI DAN LAUK BASI……..PANTAS SAJA BANYAK YANG MENCRET MENCRET. TERIMA KASIH KEPADA BANG IPOEL YANG SUDAH MENYEDIAKAN WC..HAHAHAHAHAHAHAHAHAH

  123. rakyat kecillllll on June 14th, 2009 10:12 am

    oh jadi pelaku nya ipoel dan d2 yah makanya tau persis demonya saya rakyat kacil didak percaya sama mahasiswa kita rakyat kecil semasa ibu mega sama bapak sby saya makmur sama sby kekarang saya sangat susah di eera sby wasalam

  124. rakyat kecillllll on June 14th, 2009 10:15 am

    eh maaf diralatyah
    saya di masa ibu mega sangat cukup untuk makan tapi di masa sby saya sulit sekali untuk makan wasalam

  125. itoch on June 14th, 2009 10:24 am

    sebetulnya yang menghujat duluan ya sby liat aja di say no ibu menga kan dari pendukung sby sebetulnya saya tidak menghujat sby. hanya untuk pendukungnya seperti ipoel ngaku mahasiswa tapi aduh kata katanya seperti anak tk gitu walau saya tidak mendukung sby tapi memang sby presiden kita sekarang sih, tapi yah di memberi pendapatnya yang membanggun dong sodara sodara yah yah setuju

  126. Yogi on June 14th, 2009 10:59 am

    ipoel dan d2 kalo ngomentari orang jangan nyakitin banget. Cobalah indtropeksi, kita ini rakyat Indonesia yang terkenal sopan santunnya, yang tahu tatakrama. Jangan sampai balasan yang akan menimpa kamu, kehinaan dan kenistaan seperti semua yang kamu ucapkan. Indonesia menangis membaca hujatan anda. Alloh menyerukan kebaikan kepada semua mahluknya, kecuali setan dan iblis yang dikutuk-Nya. Pasti kamu engga mau kalo disamakan dengan setan dan iblis yang selalu mengajak kepada permusuhan. Kecuali kalau sudah mengikrarkan diri bersekutu dengan setan dan iblis.
    Semoga Alloh masih memberi kesempatan untuk balik kejalan-Nya. Amin

  127. d2 on June 14th, 2009 6:37 pm

    bwt yg ngaku2 rakyat kecilllll ….spesial saya copy paste in ini lg bwt kamu baca nga mo jg nga pa2 koq,dari:

    http://groups.yahoo.com/group/indonesia_damai/message/22117?l=1

    Muzakkir yang sehari-hari dipanggil dengan nama “Aceh” bukan aktivis lama.
    Aktivismenya baru muncul ketika ia bergabung dengan beberapa mahasiswa yang membangun posko banjir, di dekat rumah kosnya yang terendam pada bulan Februari lalu. Merantau ke Jakarta setelah tamat SMA tahun 1998, Muzakkir menjalani kehidupan luntang-lantung tanpa pekerjaan. Untuk menyambung hidup dia memilih menjadi pengamen di atas bus kota. Sejak awal mengamen dia hanya membawakan puisi-puisi dan tidak pernah membawa gitar atau bernyanyi
    Ketika bergabung dengan GPK, kegiatan mengamen masih berlanjut. Namun, ngamennya tidak lagi puisi melainkan orasi politik. “Saya sering tidak diberi uang ketika ngamen orasi politik, namun enggak apa-apa. Yang penting buat saya, saya ikut memberi pendidikan politik kepada rakyat agar jangan mau dibodohi terus,” katanya enteng.

    Nanang hanyalah seorang pedagang bumbu dapur. Jebolan SMU,
    tidak pernah bergabung dengan partai politik. Lahir di Brebes, sejak umur dua
    tahun merantau bersama orangtuanya menjadi pedagang pasar. Namun, beberapa bulan lalu pasar tempat mereka hidup digusur. Nanang, kemudian bergabung berkenalan dengan aktivis GPK dan kemudian terlibat dalam diskusi-diskusi dengan organisasi itu. Ia mengaku melakukan perbuatan menginjak-injak gambar wajah Megawati dan Hamzah secara sadar. Ia hanya kecewa karena harus meringkuk dalam sel gara-gara kegiatannya itu. “Dulu saya berpikir kita ini demokrasi. Saya tidak pernah
    berpikir akan ditangkap. Nyatanya tidak. Ini bukti bahwa Indonesia tidak
    demokratis,” kata Nanang.

    kyknya mereka2 jg nga kaya koq, kyknya jg bukan mahasiswa asli,…sebab waktu itu smua org yg demo dibilang mahasiswa. ( .jaga gengsi dikit leh donkkkk bro ).., mungkin kamu lbih kaya dari mereka sebab kamu bisa internetan…kalo leh saya kasih saran sih …lbih baik jgn lah sok menjual kemiskinan, sok kerakyatan,..dll , masih banyak orang yg lbih susah dari kamu tapi mereka tetap berusaha untuk hidup yg lbih layak,..untuk itu jangan lupa yah nanti contreng / coblos NO.2 SBY-BUDIONO…..ok

    .

  128. epeng on June 14th, 2009 11:01 pm

    Poel kayanya kamu itu dibayar oleh SBY (So Bingo Yaki) sangat mhl sehingga kamu dn group kamu kaya yaki. daaadaaaaaa……….

  129. Netral on June 15th, 2009 12:16 am

    Sangat disayangkan komentar para simpatisan atau para pendukung ketiga capres dan cawapres yang saling menjatuhkan dengan kritikan, sindiran, hinaan bahkan sampai hujatan.
    Jika calon pilihanya berkomentar, tidak peduli komentar itu salah atau buruk, pasti para pendukungnya akan membela, apabila ada yang mengkritik. Tak peduli kritik itu dengan cara halus, dengan sindiran, ataupun terbuka apalagi dengan hujatan. Lebih parah lagi jika tahu yang mengkritiknya adalah pendukung calon lain. Yang terjadi perang caci maki dan perang hujatan.
    Jika yang berkomentar bukan calon pilihanya, tidak peduli komentar itu baik atau benar, akan dikritik oleh yang bukan pendukungnya dengan berbagai cara. Mulai dengan cara halus, dengan sindiran, kadang ditambahi dengan teori bahkan dengan alasan agama. Pendukungnya pun akan balik membalas dengan berbagai macam cara. Yang terjadi perang kritik dan perang sindirin.
    Marilah semuanya merenung, kita ini sama satu bangsa, yaitu bangsa Indonesia. Saling kritik, saling sindir apalagi saling hujat akan membuat makin panas dan makin jauh dari persatuan. Yang menang akan semakin bangga dan sombong, yang kalah akan semakin sakit hati dan tidak mau menerima kekalahannya, jadi semuanya tidak ada yang benar.
    Allah menyerukan kebaikan kepada semua mahluknya, kecuali setan dan iblis yang dikutuk-Nya. Semoga Allah SWT melindungi kita semua, dari sifat setan dan iblis yang selalu mengajak kepada permusuhan. Amin

  130. DENI ALIYEN on June 15th, 2009 2:50 am

    Mari kita tinggalkan permusuhan,bersatu untuk kemajuan bangsa,berlomba secara sehat,berbicara dengan fakta dan logika,jangan kita gampang mengumbar janji,karena janji adalah hutang,carilah kata2 yang lebih toleran selain janji,ingatkan kalau ada yang salah,ungkapkan kalau itu suatu kebenaran.Mudaha2an hidup ini akan berjalan damai kalau kita mau jujur.Katakan benar itu adalah benar,salah itu tetap salah.Jangan pernah kita menterjemah sesuatu aturan secara terbalik,karena untuk kepentingan dan keentengan bagi kita.Sebab ajaran manapun tidak pernah mengajarkan pengikutnya jadi munafik.Semua keindahan hidup itu akan kita dapat kalau kita selalu dijalan yang lurus dan sabar.Semoga..

    Wassalam

  131. MR.GONZZALES on June 15th, 2009 9:10 am

    No.1 Is The Best And
    No.1 Is The Real Life
    And Don’t Forget To VOTE No.1

  132. nuke on June 15th, 2009 12:35 pm

    Anda yang pilih SBY, Anda ditipu oleh gaya-gayanya doang, cara bicara, cara menjawab pertanyaan, carany “menghipnotis” audience sudah diskenario olel FoX Indonesianya Rizal. jadilah pemilih yang dewasa, tidak ditipu mentah-mentah. tauk….

  133. R.Kayanto on June 16th, 2009 9:49 am

    Kondisi sekarang ( th 2004-2009 ) , adalah kondisi KEBIJAKAN YANG TIDAK BERPIHAK KEPADA RAKYAT ( MASYARAKAT KECIL ).
    Sebagai ukurannya : Kemiskinan di akibatkan oleh KEBIJAKAN PEMERINTAH :
    * Segala Sektor Kehidupan yang serba Susah, Kebijakan Sektor Pendidikan mahal, dari Taman Kanak-kanak sampai dengan Perguruan Tinggi
    * Sektor Pekerja / Buruh , sudah banyak di PHK sepihak, dari sejak PHK sepihak PT DI, terus terjadi GAYA-GAYA PENGUSAHA untuk memPHK Karyawanan oleh Para Direksinya, dengan dilindungi Oleh Para Birokrat Pemerintahan ( DISNAKER /MENAKER )
    * Pengupahan ( UMR ) yang tidaka layak .
    * Rakyat Miskin Perkotaan , yang tergusur dan digusur oleh kebijakan yang tidak berpihak kepada Komunitas PKL .
    DARI CONTOH KECIL YANG DIRASAKAN DAN JADI KORBAN , ADALAH KEHIDUPAN YANG DIRASAKAN RAKYAT KECIL M
    PADAHAL KITA KAYA DI SEGALA SEKTOR , APAKAH SEKTOR ALAM , SUMBER DAYA MANUSIA ( orang di Perguruan Tinggi, S1 S2 dan ProF/ DR ), Baru Berpihak Kepada Komunitas Perguruan Tinggi , Tetapi Sama Sekali tidak berpihak kepada Kerakyatan ( Riel ) .
    ** MANA YANG BERGELAR Prof, DR, Ir ,dan Kaum Intelektual yang Peduli.
    Hanya bisa Menyalahkan Pekerja ( korban PHK ) Kalau Demo-Demo untuk menuntut Haknya.
    Belum di sektor Pertanian , beberapa tahun / Bulan yang lalu kelangkaan Pupuk dan Kesulitan Pemasaran, Apakah Pemerintah ,melindungi ke Petani , PALING KEPADA KELOMPOK TIKUS-TIKUS KORUPTOR.MEREKA BERPIHAK.
    ** KESIMPULAN YANG DIRASAKAN MASYARAKAT KORBAN TERSEBUT DIATAS , PEMERINTAHAN BARU BISA WACANA DAN CERAMAH ILMIAH ( SEPERTI KULIHAN )DAN BANYAK MEMBOHONGI RAKYAT .

    Orang Kulihan dan Sepesialisasi di Bidangnya Jangan Masuk Kepada Bukan Spesialisasi , Contoh Habiebi ,
    Kok sekarang Boediono , yang Pengakuan di ragukan di DALAM NEGRI , MAUPUN LUAR NEGRI UDAH COBA-COBA DI BIDANG POLITIK / WAPRES Bukan BIDANGNYA.

    CONTOH , SELEFEL HABIEBI , yang sudah mempunyai Pengakuan di dalam Negri maupunLuar Negri , Kita sebut Aja GAGAL.

    Diperlukan Orang yang TEGAS , JUJUR dan AMANAH dan tidak TEORI-TEORI, YANG HANYA MEMBOHONGI RAKYAT KECIL.

    SALAM DARI PENDUKUNG PRABOWO / GARUDA YANG GAGAH , ENERGIK, AMANAH DAN PELINDUNG RAKYAT.

  134. d2 on June 16th, 2009 8:10 pm

    maaf yach, saya kalo ngasih komentar hanya yang itu-itu saja. soalnya saya engga punya komentar lainnya sih. yang penting ada yang tersinggung sama saya. masalah tatakrama maupun sopan santun engga saya pedulikan. karena capres yang saya dukung hanya nyuruh pura-pura santun tapi saya engga mau pura2.

  135. bunga_septia on June 17th, 2009 1:31 am

    HIDUP IPOEL………LANJUTKAN …perjuangan mu IPOEL… keberhasilan si IPOEL yg berotak kebo …
    saya dan d2 yang menghasut, membuat onar, menghina simbol-simbol, dan merongrong negara.

  136. Black Hat on June 18th, 2009 1:23 pm

    Bu Mega mbok jangan ngejek-ngejek lawannya tho…
    kalo mau jadi presiden itu yo kudu bijaksana…
    moso presiden tukang ejek..
    APA KATA DUNIA……

  137. ipoel on June 20th, 2009 1:09 am

    eh bunga_septia… Enak aja loe ngatain gua otak kebo… lha otak loe emang lebih encer dari kebo… udahlah.. sesama otak kebo kita harus saling mendukung untuk melanjutkan penghujatan buat si dongo tukang hujat itu…..
    Tapi setelah gua pikir-pikir kayaknya ibu semok itu yang otaknya kayak kebo, soalnya udah dicucuk sama begundal2nya biar keliatan pinter…. tapi tetep aja dongonya masih ketara banget…. oke deh, buat ibu… lanjutkan kekalahanmu… buat SBY…LANJUTKAAAAAAAAAAANNNN…. ( teriak )

    salam sayang buat : d2, wong cilik dan pro ipoel dimanapun anda berada.
    jangan sungkan-sungkan untuk menghujat si ibu semok itu sebelum dia tau diri dan berhenti menghujat…. SBY PRESIDENKU ( nyanyi.. ) hi…hi…hi…

  138. Slamet on June 20th, 2009 1:54 am

    Bu Mega .. Kalo njawab pertanyaan kok ga pernah sambung… ntar njawab keluhan rakyat ibu kalo ga sambung repot lo bu… Saran saya bu… 1. kurangi tampil khususnya dalam dialog, debat dll.,karena jawaban ibu justru menurunkan popularitas ibu.. 2. Jangan banyak menghujad orang lain karena justru akan mengenai ibu sendiri… 3. Jangan banyak memuji diri, karena itu justru membuat ibu tidak terpuji. kalo ibu memang terpuji gak usah disuruhpun orang lain akan memuji ibu kok..4. Tentang 40 keberhasilan kalo itu benar ibu pasti terpilih lagi pada pilpres yang dulu.. 5. Kalau orasi,orasilah dengan gaya ibu sendiri.. ngga usah dibuat seperti orasinya Bung Karno… malah kaku dan lucu.. Ini dulu ya bu, … sebenarnya masih banyak saran saya untuk keberhasilan ibu dalam pilpres mendatang. Yang sudah terlanjur ya sudah, yang penting kedepan bu. Oya .. saya bukan pendukung ibu,sby maupun jk.. saya akan mentukan pilihan nanti mungkin h-1
    Semoga 8 juli menghasilkan pemimpin yang jujur ,amanah, fathonah.. amin

  139. Junianto on June 20th, 2009 2:06 am

    Bwt Slamet…,Bu Mega itu pemimpin besar dan mantan presiden … Lha kamu apa Met… ngaca Mettt .. tapi kalo mau jujur emang ada benarnya siiih… semoga bu Mega membaca dan mengamalkan ya Met.

  140. Slamet on June 20th, 2009 2:28 am

    Ass wr. wb.
    Bu mega YTH… kalo jawab pertanyaan kok ngga pernah sambung tho Bu?.. ntar kalo jawab keluhan rakyat ibu ga sambung bisa repot lho Bu… Kalo boleh saya sarankan…
    1. Kalo bisa Ibu kurangi tampil khususnya dalam dialog, debat dll.karena jawaban ibu justru menurunkan popularitas ibu..
    2. Kalo bisa ibu jangan banyak menghujat calon lain karena akan mengenai ibu sendiri.. rakyat ngga bodoh lho Bu.
    3. Kalo bisa jangan banyak memuji diri karena justru membuat Ibu tidak terpuji sesuatu yang baik itu akan otomatis di puji oleh orang lain.
    4. Soal 40 keberhasilan kalo benar pasti ibu terpilih lagi pada pilpres yang telah lalu… ngga usah di tonjolkan pun rakyat pasti bisa menilai kok Bu.
    5. Kalo orasi … Orasilah dengan gaya dan kharisma ibu sendiri.. ngga usah di buat buat seperti gaya orasinya ayahanda bung Karno,.. malah kaku dan lucu Bu.
    Lima dulu ya bu … sebenarnya ada 17 butir saran saya ,tapi saya baru cape bu besok saya sambung lagi ngga usah khawatir Bu

  141. Muhammad Singgit Suharto on June 20th, 2009 12:21 pm

    Kemanusian kita kemana kenapa anak bangsa di diskriminasi oleh bangsanya sendiri.Apakah kita manusia lahir di luar ibu kita? atau tanpa Wanita kita bisa jadi apa?apakah yang ribut itu tidak pernah membaca UUD 45 dan kitap suci di segala dunia ini?atau ada nuatn lain baik politik atau unsur sara dan sebagainya.
    Mega -Prabowo Maju Terus !!!!!!!!!!!!! rintangan ? tidak ada,yang diatas dan kaum perempuan juga Pria banyak yang mendukung karena ada kejujuran untuk membawa perubahan bangsa ini !!!!!!!! Saran saya UU agraria mutlak di reformasi dan para penjarah ibu pertiwi harus di tekan agar pemerataan bisa di rasakan guna kesenjangan dan kemiskinan absolut teratasi.Inngat!!!!! reformasi birokrasi mutlak di bereskan.
    Visi Misi No 1 memang Jitu sesuai fakta dan dapat melawan Liberal yang menjarah bangsa ini Celakanya ,anak Bangsa juga yang jadi kaki tangan asing.

    Masalah BBm, sudah kita ketahui Bahwa Singapore (anggota asean)/mungkin kaki tangan negara adidayapemerintahnya bisa membeli penyelengara negara kita ? kenapa ?apakah begitu sulit membangun Refenary Minyak? kenap izin dsb masih barang Haram?dengan segala alasan?
    Paling pass jika kita ingin berdaulat energi,pangan,wilayah, ekonomy,politik bebas aktif .1. selat malaka ,selat makasssar, dan NTT,irian di pasangi Rudal jarak sedang,ambil dari China atau Russia pake barter dsbnya ,pasti geopolitik
    berobah Aussie,malaysia,Singapore mikir dan tidak sombong.2.Pemerintah /Imigrasi buat system adm yang rumit kepada setiap yang berkunjung ke negara tsb emangnya hebat negara 2 tsb? kerjanya hanya melindungi pencoleng /koruptor hidup nyaman mereka di buat jadi warga kelas 1.
    3.Mega Prabowo kita yakini bisa mengatasi masalah yang dibuat oleh bangsa sendiri yaitu miskin,lapangan kerja sulit,pendidikan mahal dan biay kesehatan
    tidak terjangkau artinya pencoleng pencoleng tsb diburu pake jurus tanggung renteng dan dihukum berat bila perlu tembak mati model diChina kita yakin akan menjadikan kekuatan ekonomy di asia dapat kita raih .

    pengawasan terhadap penyelenggara negara mulai dari lurah 2 guru 2 pegawai departement diawasi pakai on line dengan bertahap pasti amat sulit mereka ber
    buat korupsi dsbnya.

    kemandirian pangan adalah perbaikan infrastructur,bibit,semi mekanisasi,paska pemeliharaan,panen dan distribusi harga dan Mega Prabowo harus berani melakukan terobosan mulai dari transmigrasi lokal,dan tranmigrasi dari jawa sebab ini diperlukan karena budaya jawa sudah sangat akrap dan biasa dengan tani menjadi tenaga skill terhadap pertanian lokal itu.
    Kemandirian Lingkungan harus berani stop pembukaan /penebangan hutan yang sudah rusak dipernaiki sebahagian dipakai untuk lahan pertanian bervariasi untuk menghindari over supply jangan model latah di jangan suharto.Tambak udang semua wilaya karena untuk export kita jadi bulan bulanan importir padahal kita bisa pertanian ntural akan lebih baik dan punya nilai yang tinggi.

  142. Slamet on June 21st, 2009 9:51 pm

    Bwt Bu Mega .. Lanjutan…
    6. Haregene kok teriak “MERDEKA” to bu… merdekanya dah lama dan kita mengenang serta mendo’akan mereka yang telah memerdekakan kita… sekarang semangati bangsa ini dengan teriakan untuk memajukan bangsa
    masak teriak “merdeka” terus… ibu ini lucu

  143. marsela on June 22nd, 2009 12:28 am

    bangi pendukung mega kita biarin aja pada orang yang sedang ditutup hatinya
    kita liat aja sigapure yang pulaunya kecil kalo di pipin oleh pemimpin yang adil dapat memakmurkan rayat sampai sekarang belum memdapat kan bencara beruntun liat aja alam kita udah gerah denga kesombongan pemimpin kita yang di tutup tutupi pasti alam akan menegurnya

  144. Mbah on June 22nd, 2009 11:04 am

    Ibu Mega Sudah Baik Selama Kepemimpinan Beliau Dan Akan Lebih Baik Yang Sekarang Bersama Mas Prabowo, Lanjutkan….. No.1 Pasangan Mega-Pro
    Pemimpin Yang Tegas Dan Adil Untuk Rakyat Indonesia.

  145. Solichin on June 22nd, 2009 2:49 pm

    Slamet….. ngomongnya dikit tapi nylekit….. hudup slamet ..Lanjutkan…

  146. purba on June 24th, 2009 3:25 pm

    Maju terus MEGA PRO !!!

    ipoel n teman2mu beda boleh2 aja tp koq aq jadi miris mbaca tulisan2 anda, apa jadinya bangsa ini kalau kaum intelektual cara bicaranya seperti itu ?
    kalau benci jangan terlalu lho….ntar kualat jadi jatuh cinta lagi….

    Ibu Mega dan Pak Prabowo maju terus aq sbg rakyat Indonesia mendukungmu

  147. marsela on June 24th, 2009 6:22 pm

    yang lucu itu slamet masa sih dah dewasa nga gerti arti merdeka sekarang kalo itu dari kalangan orang bodo untuk menyemati pekerjaan denga yel yel megawati memakai merdeka buat itu kalo nga tau sih diam ajayah

  148. Agnes on June 25th, 2009 7:23 am

    Udahlah ,yang pro dan non pro megawati nyantai aja ,yang diatas kita bela mati2 an aja cuek bebek kok kita sibuk,kita dapat apa?beras ,tanah ,rumah ,yang ada kita cuma dapat dosa .Sekarang kita lihat realita aja jika kita emang orang yang cinta Indonesia dan ingin Indonesia maju ,PILIH AJA ORANG YANG BISA HILANGKAN KORUPSI ,tentunya kita lihat yang udah ada aja ,mana yang bisa mewujudkan itu semua ,tentu saja min capres berpendidikan S1,masak rakyatnya SI,S2,S3 tapi presiden cuma SMA ,emang tidak ada orang lagi di Indonesia ini.Katanya Pendidikan diutamakan ,PIKIRLAH ,OKKKKK

  149. Agnes on June 25th, 2009 7:28 am

    Untuk bu Mega ,TOLONG KALAU PIDATO ATAU KAMPANYE PAKAI KALIMAT YANG BAGUS DAN TIDAK MENJELEKKAN KANDIDAT PRESIDEN YANG LAIN KARENA SAYA YAKIN IBU SANGAT BERPENDIDIKAN ,

  150. Agnes on June 25th, 2009 8:07 am

    Bapak2 dan ibu2 sekalian ,buat apa kita saling menghujat ,apa kita akan dapat tanah ,rumah ,emas ?yang kita dapat cuma dosa ,sedangkan yang kita bela diatas sana cuma duduk dan ongkang2 aja ,betapa kita selalu dibodohi oleh politik .sekarang kita lihat realita yang ada ,
    1. Kita pilih aja capres yang punya visi dan misi jelas untuk Indonesia ( jauhi capres yang kampanye hanya bisa menghujat capres lain)
    2. Capres kita harus berani kalah dan mengakui keunggulan capres lain
    3. Harus beragam yang jelas
    4. Pendidikan min S1 ( karena lucu kan kalau presiden kita cuma lulusan SMA padahal banyak rakyat Indonesia yang pendidikannya S1,S2,S3 ,Professor agar kita konsekwen dengan semboyan UTAMAKAN PENDIDIKAN )
    5. Jangan dilihat hanya karisma keturunan atau karisma pribadi tapi kita sorot dari kinerjanya.
    6. Jangan tertipu dengan semboyan DEKAT DENGAN WONG CILIK ,karena setelah mereka duduk enak di Istana akhirnya wong cilik hanya disepelekan ,intinya mereka dekat dengan wong cilik itu hanya pas kampanye setelah itu dicuekin , emang enaaaaaak?
    Intinya MARI KITA BANGUN INDONESIA
    LANJUTKAN!!!!!!!!!!!!!!!!

  151. agnes on June 25th, 2009 8:57 am

    hare gene teriak merdeka…….. lanjutkan….. hidup ipul ,, hidup salamet hidup d2

  152. Pemuda on June 25th, 2009 9:00 am

    Negara Ini Perlu Adanya Perubahan Kebijakan. Selama ini Kebijakan Yang Dijalankan Pemimpin Negeri Telah Salah Arah . Perlu Kebijakan Ekonomi yang Benar Bener Berpihak Kepada Rakyat .Mega-Pro No.1 Ekonomi Pro Rakyat.
    MERDEKA…………MERDEKA…………..MERDEKA

  153. Pemuda on June 25th, 2009 11:22 am

    Bu Agnes Yang Cantik Kalau Seorang DOKTOR (S3) Bisa Hilangkan Korupsi
    Kok BISA Sekarang Peringkat Negara Indonesia No.1 Negara Terkorup Di ASIA
    PIYE IKE … Coba PIKIRKAN OK.

  154. Pemuda on June 25th, 2009 1:12 pm

    Justru Yang Dilanjutkan Mau Enak-Enak Duduk Di Istana Dan Wong Cilik Dicuekin
    Lebih baik Perubahan dari Pada Kebohongan Yang Dilanjutkan.
    Lebih baik Presiden SMA Dari Pada S3 Pembohong.
    Maju Terus Pantang Mundur No.1 Mega - PRO
    Merdeka….Merdeka….Merdeka.

  155. panji on June 25th, 2009 3:41 pm

    memang mega itu hanya lulusan SMA, tapi otaknya profesor lho…..
    kalau memang banyak S1, S2, S3, dsb, mengapa mereka ga mampu jadi presiden???
    jangankan jadi presiden, jadi capres aja ga ada????
    ada ga yang gelar Prof. jadi Capres????? ga ada kan?????
    Itu merupakan bukti bahwa profesor kita cuma nama doank………
    asal SMA, yang penting kemampuannya coy…….

    Bukti!!!!!!!! pasangan SBY-Boediono tidak menginginkan dan menolak adanya sesi tanya jawab antar capres dalam debat yang diadakan KPU,,,,, Mana tuh yang namanya gelar DOKTOR?????? Masa takut debat sama yang lulusan SMA????
    Ga malu sama gelar tuh??????? hahahahaha

    buat purba sama pemuda,,, ayo kita dukung terus ibu mega,,, mereka yang menghujat itu hanyalah orang-orang yang syirik sama bu Mega…

    HIDUP MEGA-PRO………………………

  156. Solihin on June 26th, 2009 9:30 pm

    dibilang cuma satu putaran gak percaya/……. hidup ipul hidup agnes.. d2 dll. LANJUTKAN…………………………….. untuk… SATU PUTARAN SAJA….. lanjutkan sekolahnya mega

  157. ProMegaPro on June 27th, 2009 7:11 am

    Assalamualaikum Wr. Wb.
    Salam PDI-Perjuangan…seperti pepatah mengatakan “Biarlah Kapilah Berlalu Sementara Anjing-Anjing Menggonggong”….Salam kenal utk semua pendukung MegaPro. Tetapkan Hati, Rapatkan barisan mari kita dukung dengan sepenuh hati. Mudah2han MegaPro menjapi PresWapres Negri ini..Amin.
    Salam kenal juga buat semua para musuh2 MegaPro..say berdoa semoga saudara2 semua diampuni dosa2nya dan mudah2han juga pintu hati saudara2 semua terbuka dan beralih pilihannya menjadi MegaPro…amin.
    “Kata2 adalah Cerminan Diri”

    Wassalam,
    Deni ( Tapi bukan Deni Aliyen )

  158. agnes on June 27th, 2009 7:28 am

    Ah makin rame aja nih ,Bapak Pemuda yang Cakep dan ganteng banget ,Kita lihat realita aja sekarang yang udah terjadi ,Siapa Presiden yang bisa nyeret para koruptor tanpa Pandang bulu????
    Berantas korupsi juga tidak bisa langsung bersih semua kena dong ????perlu proses tapi saya hanya bisa mengajak pemuda ganteng untuk teriak
    LANJUTKAN!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!

  159. ola ega ola elu on June 28th, 2009 10:33 am

    ipoel tunggu balasan caci maki kamu ke bu MEGA,kalo kamu orang beragama ndak pantes ngomong koyok ngono kuwi..nang sopo wae ojo mung waton ngomong,tp ngomong nganggo waton. mugo2 wae diampuni dosamu karo Gusti Allah SWT.

  160. adri on June 28th, 2009 9:48 pm

    betul agnes… jangan lupa jaman siapa anggaran pendidikan dinaikkan 20% dan gaji guru jadi tinggi?? LANJUTKAN!!!

  161. nak netral on June 29th, 2009 1:35 am

    Hai para pendukung ‘pdip’, tidakkah kamu sekalian sadar bahwa sebenarnya kamu sekalian itu nantinya ‘akan tetep dijadikan WONG CILIK’??? dan tetep “HANYA” akan jadi wong cilik. Karena apa? tau ndiri lah pdip itu partainya wong cilik, lha klao rakyat Indonesia sudah pada makmur dan sudah tidak ada wong cilik lagi, siapa lagi nantinya yang jadi pendukung N pengikutnya?

    SO …, MAUKAH KALIAN SEMUA TETEP MENJADI WONG CILIK? kalo jawabanya TIDAK, Anda sendiri tau bagaimana memilih & bersikap.

    Bwt temen2 smua biarkan nurani yg bicara, jgn dipendam ja. Ungkapkan N ungkapkan saja sebelum UU ITE berlaku he he he he he ….

  162. Baibe on July 2nd, 2009 8:57 am

    Satu Pytaran Itu Masih IKLAN AJA
    Kacien DEch ELu PADE DiBoing…….

  163. Ujang Yusuf (Kang Zhavet) on July 2nd, 2009 5:00 pm

    Assalamuallaikum wr.wb.
    Kahatur para elit politik anu bercokol di picuk pimpinan nagara indonesia
    keur naon urang silih tuduh ngisukeun itu, ngisukeun ieu da anu sabenerna mah can arapal bakal kawas kumaha kan. ah dasar aranjeun sadayanamah barobo wae ayeuna urang tong sok parusing ngurus ieu ngurus itu keun we lah eta mah urusan urang masing masing anu penting mah sok saha wae ge anu jadi presiden jeung wakilna anu penting balikeun deui tah palsafah nagara urang teh ka waktu nagara ieu awal-awal di proklamasikeun. sugan teu harideng kabeh oge nguruskeun itu jeung ieu. anu jelas mah kabeh oge salah besar loba keneh kakurangan anu acan dihontal ku masyarakat indonesia teh. sing arera atuh geus sabaraha taun kasebutna indonesia merdeka teh tapi naon, mana, anu geus bisa dihontal ku nagara urang teh. Hutang numpuk, sumberdaya alam rabul dijarualan, birokrasi acak kadut, cilaka jeung bencana dimana-mana. naha dek diralanjutkeun sagalana. kieu weh ayeunamah teu hese ari ceuk uing mah. sok saha wae ge anu mampu ngamajukeun nagara urang tah eta anu pantes mingpin indonesia teh. sadar atuh da sakabehna oge baroga kakurangan, SING MARAWAS DIRI juragan. hayu sok uing ngadukung rek ngalanjutkrun kasangsaraan, bencana jeung cilaka, rek wani nagtukeun hirup nagara kumahamaha oge nu penting rihmuyyy……..uing mah. da uing oge bisa amun jadi presiden karawas kitu-kitu wae mah. Uing Resep ka Partai DEMOKRAT. anu bau kana antek barat ( Jiwa Gue Banget ), Uing oge resep partai GOLKAR, bau pisan Orde na Pa Ato, malahan mah Uing oge Salut Ka PDI P anu kader-kaderna geus berhasil ngabangun daerahna cokot salah sahiji Kabupaten Subang yeuh ilikan Kabupaten Subang……….jaman Ayeuna poko na uing salut ka Mang EEP balad uing, manehna teh kader PDI P anu Siiip. Hidup Subang……….Rakyat Subang……….Gotong Royong, Subang………..Maju. Sok mangga wae Rek milih presiden na mah nu mana wae ngan uing mah rek ngingetan ka dulur-dulur jeung sadaya balad uing. aya tilu cara keur milih presiden nu pang alusna keur mingpin Indonesia teh. Mun urang di TPS Nuka hiji Buka Kartuna Nomer Hiji teuteup sing anteub terus mangga Contreng Nomer hiji Nu pang Geulisna. Tah Pan Beres Urang teh geus milih sacara bener……..Sok Ingetkeun Nya. Tong Kamana Wae.

  164. adri on July 4th, 2009 10:41 pm

    gue sangsi pada para pendukung SBY untuk legowo, kalo sby kalah. soalnya sudah segala macam kecurangan dilakukan, mulai dari cara yang kasar mengejek calon lainnya, memfitnah dan licik. yang hebat cuma calonnya, dengan cara yang santun dan bermartabat, tetapi raut mukanya kelihatan sekali tidak mencerminkan apa yang dikatakan. jadi komentar para pendukungnya sebagai wakil curahan yang sebenarnya. alias komentarnya bobrok. terbius pesona, akal jadi mandeg. membela citra, pesona, tapi isinya bobrok.

  165. boy on July 5th, 2009 9:13 pm

    Hiduplah INDONESIA RAYA……………
    TANAH AIRKU YANG KUCINTA,,,,TAPI TANAH BELI,,AIRNYA JUGA BELI……

  166. ogaolu on July 6th, 2009 2:16 pm

    buat ipoel,apa nggak ada kata2 yang lebih baik,,memgkritik sah2 aja dan ndak ada salahnya kok. tapi kalo kata2 itu ditujukan pada Ibu kandung kamu atau salah satu dari keluarga kamu,menyakitkan nggak ? pertanyaan ini nggak perlu jawaban,tapi perlu kesadaran kamu untuk lebih menghormati orang lain termasuk dirimu sendiri, ada pepatah : OJO WATON MGOMONG nanging NGOMONG NGANGGO WATON. MUGO2 PANJENENGAN ENGGAL SARAS SAKING GERAH.

  167. Best4all on July 6th, 2009 3:02 pm

    Dear All, jangan saling menghujat dong..risih bacanya! Ayo dukung capres masing2 dengan mengedepankan hal2 yang positifnya saja.

    Lanjutkan!! :)

  168. panji on July 7th, 2009 2:03 pm

    leres pisan kang Ujang Yusuf,,, simkuring ge ngadukung lah..
    Maenya hirup sakieu ripuhna rek dilanjutkeun?????????
    pokona mah kuatkeun dina manah, bari ngucapkeun Bismillah, pilih no 1

    Buat Saudara2 ku sebangsa dan setanah air yang mendukung ibu Mega, jangan lupa besok kita pilih no. 1
    Pilihan kita semua, pilihan rakyat Indonesia…..

    Alhamdulillah, sekarang KTP sudah bisa digunakan untuk memilih, sehingga bagi teman2 ku pendukung ibu Mega, bisa menyalurkan aspirasinya dengan JURDIL dan LUBER demi terbentuknya PEMILU yang beradab dan bermartabat.

    HIDUP MEGA-PRABOWO………………………………….

  169. ipoel on July 9th, 2009 1:05 am

    Yessss…. Lanjutkan Bapakku tercinta… anda benar2 pilihan Rakyat Indonesia, maafkanlah orang2 yang menghujat anda…..
    Buat Mega, selamat menikmati kekalahan anda… mudah2an jadi tambah sabar. dan lebih serius jadi ibu rumah tangga yg baik….. mungkin di kampung tempat daerah anda tinggal, anda masih dibutuhkan untuk memimpin hal2 yang lebih terhormat tanpa ada hujat menghujat lagi…

    Terima Kasih ya Alloh….. Atas anugerah bangsa indonesia yang telah mendapatkan pemimpin bijak pilihan rakyat…. Hidup SBY… Hidup Budiono… Hidup Prabowo… Hidup JK… dan Hidup Wiranto… Dan terima kasih para Pecinta SBY… I LOVE YOU FOR ALL….

  170. ipoel on July 9th, 2009 1:13 am

    Kok gak ada komentar lagi…. Ada apa ya…….

    Solihin, agnes, Slamet, bunga_septia, d2, dan semua Pro ipoel untuk SBY….. Indonesia sudah memilih….. Anda pasti sudah punya komentar2 yang lebih cantik…..

  171. Lelaki Biasa on July 9th, 2009 2:51 am

    saya rasa bu mega kalah telak, jujur saja saya kurang sreg dengan bu mega, jangan sakit hati yah bu..!! seperti halnya ibu kurang sreg dengan orang lain begitulah saya. Tapi yang jelas saya orang kecil lulusan SMU dari debat yang di lakukan saya kira ibu terlalu banyak mengucapkan kata MENURUT SAYA, bukankah negeri ini tidak bisa di jalankan kalau hanya bermodal MENURUT SAYA.

    Apalagi tentang debat topic TI soal perbatasan ” JELAS SEKALI IBU MEMANDANG KECIL DUNIA IT, tapi jangan salah lho bu, karena tanggapan sekecil itu orang yang di dunia IT akan memandang ibu sepele.

    “Kita menang pada Pemilu 1999, tetapi tidak membawa amanat rakyat, tidak mengurus rakyat, dan bahkan banyak menipu rakyat. Jadi, wajar kalau kita kalah pada Pemilu 2004,” ujarnya.

    Baca di http://www.antara.co.id/view/?i=1198317711&c=NAS&s=

    http://majalah.tempointeraktif.com/id/arsip/2005/04/04/WAW/mbm.20050404.WAW109403.id.html

    dan

    http://www.kompas.com/read/xml/2008/12/17/1158593/behind.the.scene.2.megawati.lebih.antusias.bicara.soal.shopping

    Bagaimana ibu mau menang lagi kalau gambarannya seperti itu ?
    Saya lebih setuju bila ibu menggambarkan seorang negarawati sejati, karena tanpa kedudukan presiden pun ibu bisa mulia, apalagi di tunjang dengan ketulisan ibu menerima kekalahan apa adanya dan bersikap bijak terhadap lawan politik ibu. Apalagi zaman sekarang bu, nama boeng karno tak laku di jual lagi kalau hanya bermodal teriakan saya anak bung karno….!! .

    SEMOGA IBU LEGOWO MENERIMA KEKALAHAN KALI INI…!! dan tak mencari kambing putih..!!

  172. adri on July 9th, 2009 7:57 am

    hehehe Ipoel… akhirnya kita toh yang menang!!

  173. Rosano on July 9th, 2009 8:11 am

    Banyak kalangan berpendapat bahwa seorang Megawati Soekarnoputri tidaklah bisa memimpin sebuah negara yang memiliki kebinekaan adat,suku,budaya dan agama karena dianggap banyak diam namun sesungguhnya tanpa kita sadari bahwa beliau adalah seorang yang benar-benar “Bodoh”…..baru 3 tahun aja nerusin pemerintahaan sudah jualan asset negara, jual ladang migas dengan harga yang murah…apalagi 5 tahun….jual rakyat kaleee….

  174. Ditot on July 9th, 2009 8:44 am

    Wis wis wis sudahlah….sabar mas,mbak, pak dan bu semuanya. Marilah kita mulai dari diri kita sekarang. Tdk usah saling ejek mengejek apalagi menghujat, Kita manusia mmg tempatnya salah, lupa dan kurang. Katanya manusia adalah makluk sosial, jd ayo dong saling memaafkan, mengingatkan dan menerima. Jangan ada yang merasa menang dan merasa dikalahkan, janganlah ribut terus. Yang pasti “Indonesia satoe”kan…? Kalaupun kemarin ada jagoan2 yang meng-klaim dirinya huuebat ya biarlah, toh kenyataan (versi hitung cepat) sdh ketahuan kok siapa yang terbaik bagi rakyat banyak. Jadi…..ayo kita mulai dari diri sendirilah, kita tdk perlu mensikapi perbedaan pendapat dengan adu otot kan….??? Apalagi dgn bahasa yg kurang santun. Katanya sopan santun itu bagian dari kwalitas diri seseorang….
    Bravo rakyat indonesia, smg kita senantiasa bersatu padu.
    Pangapunten kalau apa yg saya haturkan ini kurang berkenan.

  175. wanda on July 10th, 2009 2:23 pm

    Salam Ibu,

    Saya pelajar S3 di Jepang,
    Menurut saya, ibu selayaknya mengundurkan diri dari bursa calon presiden.
    Figur ibu rumah tangga yang teladan dan persatuan ibu PKK jauh lebih baik untuk ibu. Mendekatkan diri lebih banyak kepada Tuhan YME, beribadah dan mengenal agama lebih baik.

    Salam damai

  176. wanda on July 10th, 2009 2:25 pm

    tambahan lagi,

    belajar peta buta juga ya bu,
    jangan salah lagi seperti debat capres kemarin.

    salam

  177. sara on July 10th, 2009 2:31 pm

    Mari kita doakan agar SBY dan segenap komponen bangsa dapat bersatu membangun bangsa ini.

  178. wanda on July 10th, 2009 2:45 pm

    Bu..
    Kembalilah ke jalan yang benar dengan menjadi ibu PKK & ibu rumah tangga yang baik. belajar juga peta buta ya bu, agar tdk salah seperti debat capres kemarin,

    salam damai,
    pelajar s3 di jepang

  179. David Sinaga on July 10th, 2009 7:27 pm

    Ibu mega jangan menyerah. Masih ada tahun 2014. Calonkan diri terus, sampai hancur.

  180. David Sinaga on July 10th, 2009 7:28 pm

    dan sampai ubanan.. he.he..he..

  181. adri on July 10th, 2009 9:29 pm

    wanda: emang pas debat mega salah apa nyebutin apa wan??

  182. Pemuda on July 11th, 2009 10:09 am

    Ibu Mega Itu Seorang Yang Negarawan Dan Berjiwa Besar
    Waktu Dipanggil Bawaslu Beliau Mau Datang
    Bagai Mana Yang lain Belum Tentu Mau Atau Tidak ??????..

  183. h.hasan on July 11th, 2009 12:52 pm

    Untuk ibu Mega, Ya memang Dewi Fortuna belum memihak kepada ibu, tapi mari persiapkan kader muda-muda untuk pillieg, atau pilpres 2014, prgram PDI itu bagu-bagus, sayangnya ibu tidak memaberikan masukan kepada pemenang Pres, mestinya kalau saya kita boleh kretik orang lain, asal memaberi jalan keluar terhadap krtikan itu, sehingga tidak terekesan memfitnah, lihat bagaimana Bpk Presiden Habibie, walaupun oleh amin rais diberhentikan ditengah dengan tidak menerima pertanggungjawabannya tapi beliau legowo, dan berhati bersih untuk menyerahkannya, bahkan sekarang ikut mengucapkan selamat ke pak SBY, dan mengingatkan Elite politik tetap menerima kekalahannya, bertanding bukan untuk menang tapi demi demokrasi dan keutuhan bangsa NKRI.

  184. Hartanto on July 12th, 2009 4:24 am

    Harapan saya semoga Ibu Mega dapat mengabdi kepada negara sebagai Ketua MPR RI untuk periode 2009 - 2014 , Aku yakin dewi fortuna akan berpihak kepada Ibu Mega di Pilpres 2014-2019. sabarlah.

  185. panji on July 12th, 2009 3:52 pm

    mau menang atau kalah juga terserah….
    yang penting kita udah mendukung ibu Mega,, masalah hasilnya,, itu tergantung yang kuasa.

    Meskipun kalah, yang pasti, kami akan selalu mendukung……..

    Kita lihat ajja nanti, apakah pemerintahan sekarang bisa lebih baik lagi atau malah lebih buruk?????? hanya waktu yang akan menjawabnya……..

    Yang pasti, rakyat Indonesia menaruh harapan besar kepada presiden terpilih………….

  186. Santi on July 12th, 2009 6:13 pm

    Ibu Mega dapat berkontribusi sebagai Ketua MPR RI untuk periode 2009-2014 , Kemudian calonkan lagi untuk Pilpres 2014 , yakin…dewi fortuna berpihak kepada Ibu sbg figur yang paling populer 5 tahun mendatang.

  187. h.hasan on July 12th, 2009 8:06 pm

    ukuran negara lebih baik itu apa ya?, kalau tidak standarnya ya memang sulit dinilai maka perlu RAPBN harus transparan bagi rakyat sehingga berhasil atau tidak suatu pemimpin harus ada tolok ukurnya berupa plat form rencana kerja untuk masing-masing depertemen.

  188. Adi Utama on July 13th, 2009 9:20 am

    Kecurangan Pilpres spt kemarin adalah suguhan demokrasi yang sedang kita kembangkan dan amat “mencederai” hati nurani kita dalam berdemokrasi. Bukti taburan uang dijumpai dimana-mana. Rakyat di beli 50 ribu perkepala dan bersedia di injak selama 5 tahun. Lanjutkan penderitaan anda. Syukur loe….

  189. Adi Utama on July 13th, 2009 9:28 am

    Loe2 pada pilih SBY karena loe mudah terpukau, lalu rasionalitas loe berubah sbg “pemuja” SBY, bukan sbg “pemilih” yg ingin mengubah kondisi bangsa. Untuk figur gue suka SBY, tapi kinerja gua gak suka thd org2 yang dipilihnya yg jelas2 tidak mampu mengangkat “derajad” rakyat. Dia juga bukan pemimpin yang membumi, tapi sibuk pada orang2 lingkungannya.
    Klo tiap hari rakyat demo tentu kan ada yg gak bener, mikir nggak loe pade?

  190. h.hasan on July 13th, 2009 3:02 pm

    Demo itu boleh dikatakan adalah orang yang tidak puas, boleh juga orang yang menentang kebijakan pimpinan , tapi kalau tidak semua rakyat yang demo berarti hanya sebagian kecil yang tidak senang kepada kebijakab pemimpin , kalau yang milih SBY lebih banyak berarti itu yang lebih baik, belum tentu yang lain lebih bijak atau belum tentu bisa menyelamatkan ekonomi negeri ini, jadi mesti kita terima bahwa siapapun yang menang itulah yang lebih baik, namanya demokrasi kita tanding berarti siap kalah atau menang jangan kita membuat statemen yang aneh2, presiden itu juga manusia ada lebih dan kurangnya dan itu harus disadari oleh semua komponen bangsa termasuk Adi Utama.

  191. rie on July 13th, 2009 4:54 pm

    kalau kalah biasa aja bung..

  192. ipoel on July 13th, 2009 8:03 pm

    Heh.. Adi Utama… loe aja yang dongo !!!! udah tau rakyat yg milih, bego amat sih loe, atau loe emang pendukung si tukang hujat itu yah… pantesan otaknya ikut-ikutan ngegumpel… males baca komentar loe.. gak mutu and gak realistis… pecundang loe… Masalah kecurangan si tukang hujat itu juga biang curang tauk !!! Lanjutkan pak SBY rakyat mendukungmu… jangan dengerin bacot-bacot orang yang gak suka sama anda. yang pasti lebih banyak orang yg suka sama bapak. Buktinya… Bapak bisa melanjutkan… Buat temen2ku.. mana komentarmu euy…

  193. Solichin on July 14th, 2009 1:40 pm

    Lanjutkan.. saya dulu bilang satu putaran pada gak percaya.. analisa saya katanya dari hongkong.. Bu mega pendukungnya cukup banyak tapi pendukungnya adalah low educated yang lebih condong ke emosional dp rasional. Kalo diutik utik bu mega nyaris gak ada salah, karena yang salah hanya yang do something sedangkan bu mega orang yang do nothing. SBY adalah yang banyak salah atau dianggap banyak salah karena SBY do something, sedangkan JK salahnya gak kelihatan karena JK bukan decission maker tapi menjalankan keputusan SBY. Tapi alhamdulillah rakyat telah berpikir rasional. karena rakyat tahu bahwa keputusan penting tidak boleh diambil dengan emosional. Terbukti 60% masyarakat Indonesia sudah raional, tinggal mbenahi sebagian kecil yang berpikirnya masih emosional. Dengan membaiknya pendidikan maka akan semakin banyak orang yang berpikir rasional (benar-salah) bukan menang-kalah, objective bukan subjective, pakai otak bukan pakai hati. begitu coy
    Cuma si ipoel memang agak keterlaluan .. tapi ya itu fanatisme pada sebagian masyarakat ya.. perlu dihargai.. cuma ,… saya kadang kadang gitu juga ya.. poel
    Wis pokoke wis menang tapi itu baru awal perjuangan bukan akhir perjuangan. Yang perlu dilakukan sekarang adalah membuktikan janji janji atau statment dimana membuktikan janjii akan jauh lebih sulit daripada membuat janji.
    Maka buatlah janji yang realistis dibandingkan janji yang optimistis. bagaimanapun rakyat bisa mebedakan yang masuk akal dan yang masuk katagori gombal.
    wis disik coy aku tak turu disik

  194. MR.GONZZALES on July 14th, 2009 1:51 pm

    Gus Dur Dkk Aja Serukan Tolak Hasil Pilpres,
    Kalau Benar Dukung Jagan Pakai Duit Dong
    Begitu Aja Kok Repot

  195. h.hasan on July 16th, 2009 5:38 am

    Gus dur juga mantan Presiden RI, wajar saja tidak setuju dengan pilpres, karena beliau belum puas, dan selalu tidak puas terhadap apa yang dihasilkan orang, karena beliau mantan presiden yang diberhentikan ditengah jalan artinya belum habis waktunya diturunkan dari jabatan, lihat saja bagaiman dengan PKB bersimpangan jalan dengan keponakannya, sakit deh rasanya

  196. ola ega ola elu on July 18th, 2009 9:30 am

    ada dengan mas ipoel ya,apa ndak capek ngata-ngatain orang dengan kata2 yang tidak semestinya, kan ada kata2 yang lebih pantas untuk disampaikan.sebenarnya apa yang mas dapat dari kata2 yang tidak enak dinikmati. diubah dong biar orang kaya saya ini ngebacanya jg enak..hati dengan kata2mu,suatu saat pasti kamu akan menikmatinya.

  197. Ruhut on July 26th, 2009 4:18 am

    Harapan saya semoga Ibu Megawati beserta Bpk Prabowo berjiwa besar bersedia turut kembangkan budaya memberikan ucapan selamat kepada Presiden & Wakil Presiden terpilih demi kemenangan demokrasi NKRI.

  198. panji on July 26th, 2009 12:28 pm

    satu musibah telah muncul………..
    yakni munculnya ledakan baru di mega kuningan…
    dalam keadaan seperti ini,,, seorang presiden malah mempolitisir keadaan ini………
    masa seorang presiden berpidato hal-hal yang tidak baik????????
    padahal pidato tersebut disiarkan ke berbagai negara…. bukannya menjaga nama baik negeri ini,,, tapi beliau malah menuduh kepada orang2 tertentu……
    Inikah seorang presiden yang bijak???????????

    setelah dilihat-lihat,, ternyata presiden kita ini cengeng…..
    masa rahasia negara dipuiblikasikan?????????? atau jangan-jangan beliau ingin mencari simpati rakyat??????

    akan ada musibah apalagi dinegeri tercintaku ini…..
    saya sudah bosan mendengar musibah dan musibah………
    apakah yang seperti ini yang harus dilanjutkan?????????

  199. Mbah on July 27th, 2009 12:01 pm

    Itulah Banyak Orang Yang tidak Percaya kalau sby banyak bencana, Sekarang aja sudah ada Gempa Bumi di Sulawesi 5.6 Sk dan sebelumnya 6.8 sk di NTB tapi belum menimbulkan Tsunami dan Kebakaran dibeberapa Tempat sudah Banyak ditambah Bom yang terjadi. Percaya Atau Tidak Ini Bukti Salah Siapa??..

  200. putut bronson on July 29th, 2009 2:28 am

    @ mbah : jangan memvonis seperti itu sob!!!, buka mata buka telinga, ini kejadian alam sob!!! siapa yang bisa melawan alam…., noh liat di negare-negare laen, bencane alam bukan di indonesia aja coy bom MELEDUG di irak emang gare-gare SBY jadi presiden apeh…ente bisa buktiin ga klw selaen SBY yg jdi presiden becana bisa ga ada….CAPE DEH!!!

  201. oppie on July 30th, 2009 5:09 am

    bu maju terus yaw!!
    wanita tidak harus diam dirumah.

  202. Mbah on July 30th, 2009 8:48 am

    Bruerr.. Ini Lain Sob soalnya Menang Nya Curang Jangan - Jangan Udut Negara pun Dibabat untuk Kemenangan Sob, Kapan Negara bisa maju yang ada malah utang nambah teruss bruerrrr……….!!!!!

  203. Pemuda on August 1st, 2009 10:07 am

    Sekali merdeka tetap merdeka, kita masih dijajah Asing Bu maju terus Pantang mundur…Merdeka,….Merdeka….Merdeka…..

  204. panji on August 9th, 2009 2:18 pm

    bener mbah saya setuju sama mbah,………………..

    bencana yang ada dinegara ini adalah akibat kesombongan dari pemimpin kita…….

  205. zhi on March 19th, 2010 2:39 pm

    jgn pernah menghakimi seseorang hanya dari satu sisi…..menilai seseorang harus objektif apakah saudaraku yg menghina ibu megawati sudah lebih baik dari beliau…..beliau adalah salah satu putri terbaik bangsa ini penegak pilar2 demokrasi…..tanyakan pada diri kalian apakah anda sudah berbuat untuk bangsa ini dan apakah kalian sudah lebih baik…….
    bangsa yang besar adalah bangsa yang mampu menghargai jasa2 para pahlawannya….

  206. PANJI KELANA on March 24th, 2010 12:00 am

    SATU KAN PERKATAAN DAN PERBUATAN, MERDEKA BUAT PDI PERJUANGAN.
    BUAT PEMIMPIN YG SEKARANG AYO BUKTIKAN JANGAN HANYA SEBATAS SLOGAN DAN IMAGE PENCITRAANNYA . KITA BUTUH TINDAKAN KONKRET YANG NYATA KATAKAN. YANG HITAM YA HITAM YANG PUTIH YA PUTIH, YANG BENAR YA BENAR YANG SALAH JANGAN DILINDUNGI.

  207. pemuda on April 16th, 2010 8:48 am

    Apakah presiden sekarang menang murni atau terkait kasus Mega korupsi Bank Century………..

Disclaimer : Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi Pemiluindonesia.com. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi suku, agama, ras, dan antar golongan





Pemiluindonesia.com - Website Referensi Pemilihan Umum (Pemilu) , Pilkada, Pemilukada Indonesia
© Copyright Pemiluindonesia.com Inc., 2009. All rights reserved