detiktravel

Yuk! Jalan-jalan ke Teluk Penyu di Cilacap

Putri Rizqi Hernasari - d'Traveler - Rabu, 07/03/2012 09:14:55 WIB
detikTravel Community -  

Jawa Tengah tidak hanya memiliki Borobudur dan dataran tinggi Dieng yang asyik untuk dikunjungi. Di sana juga ada Pantai Teluk Penyu yang menawarkan keindahan alam pantai, lengkap dengan ombak besarnya.

Pantai Teluk Penyu merupakan salah satu objek wisata alam yang terkenal di Cilacap, Jawa Tengah. Pantai ini terletak di pesisir selatan Pulau Jawa dan berhadapan langsung dengan Samudera Hindia.

Namanya cukup unik, mengambil nama hewan penyu. Diberi nama Teluk Penyu karena konon pantai ini merupakan lokasi berkembang biak para penyu. Namun, saat ini sudah tidak banyak penyu yang berada di lokasi ini.

Ciri khas dari Pantai Teluk Penyu adalah pasir hitam dan ombaknya yang besar. Meski berombak besar, pengunjung tidak perlu takut untuk berenang, karena Pantai Teluk Penyu memiliki penjaga pantai yang siap menolong layaknya Baywatch.

Banyak kegiatan yang bisa Anda lakukan saat berlibur di pantai ini, seperti bermain bola, berenang, atau pun sekedar duduk-duduk santai menikmati angin laut. Jika beruntung, saat mengunjungi Pantai Teluk Penyu Anda bisa menyaksikan tradisi sedekah laut yang rutin dilakukan oleh nelayan sekitar pantai.

Salah satu kegiatan yang disenangi pengunjung adalah memancing di tengah laut. Untuk bisa memancing di tengah laut, Anda harus membayar tarif perahu nelayan sekitar Rp 70.000-100.000.

Biasanya, ritual sedekah laut dilakukan setiap tanggal 1 Syuro. Ritual ini adalah bentuk rasa syukur kepada Tuhan atas rezeki dan perlindungan berupa keselamatan saat melaut.

Sedekah Laut dimulai dengan menghanyutkan kepala kerbau dan sesaji ke tengah laut. Setelah dihanyutkan, Anda akan melihat para nelayan membasuh muka dengan air laut. Menyaksikan ritual secara langsung akan sangat menyenangkan.

Untuk menuju Pantai Teluk Penyu, Anda bisa memulai perjalanan dari Terminal Cilacap. Dari terminal ini, pengunjung bisa naik bus atau angkutan kota. Perjalanan dari Terminal Cilacap sampai ke lokasi bisa ditempuh hanya dalam waktu 12 menit saja.

Foto Terkait
 atau daftar untuk mengirim komentar
Tampilkan Komentar di:        

Redaksi: redaksi[at]detik.travel
Moderator: admin[at]detik.travel
Media Partner: promosi[at]detik.com 
Iklan: sales[at]detik.com
Artikel
Terbaru
Most
Popular
 

Follow us on @detiktravel

Contact Us

redaksi[at]detik.travel
admin[at]detik.travel
sales[at]detik.com